Menuju konten utama

Live Streaming iNews TV Australia vs India di Piala Asia 2024

Temukan link live streaming iNews TV pertandingan Australia vs India di Piala Asia 2024 serta prediksi laga, skor H2H, dan perkiraan susunan pemain di sini.

Live Streaming iNews TV Australia vs India di Piala Asia 2024
Pemain Australia setelah kalah 1-2 melawan Argentina dalam pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia di Stadion Ahmad Bin Ali di Doha, Qatar, Sabtu, 3 Desember 2022. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)

tirto.id - Live streaming Australia vs India di matchday 1 Piala Asia 2024 dapat disaksikan di Vision+ Kanal Soccer Channel dan siaran langsung iNews TV. Jadwal laga yang digelar di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, itu akan memulai kick off pada Sabtu (13/1/2024), pukul 18.30 WIB.

Australia lebih diunggulkan bisa memetik kemenangan atas India di laga pembuka Piala Asia 2024. Juara edisi 2015 tersebut memiliki skuad yang lebih baik dan menempati unggulan ke-5 turnamen. Socceroos juga pernah menghadapi The Blues Tigers di Piala Asia 2011 yang digelar di Qatar dan menang dengan skor 0-4.

Total Australia dan India sudah bertemu sebanyak 2 kali dengan masing-masing meraih 1 kemenangan. Sebelum India merdeka di tahun 1947, The Blue Tigers dan Socceroos pernah bertemu sebanyak 7 kali dengan masing-masing meraih 3 kemenangan dan 1 laga lainnya berakhir imbang.

Meskipun rekor pertemuan kedua tim cukup berimbang, Australia lebih diunggulkan. Pasalnya, secara kualitas Socceross lebih unggul. Hal ini dapat dilihat dari prestasi yang diraih dalam berbagai event terakhir dari Piala Asia, dan Piala Dunia.

Live Streaming Australia vs India di iNews TV dan Soccer Channel

Dikutip dari laman resmi AFC, Pelatih Timnas Australia, Graham Arnold, mengaku antusias menghadapi India di Piala Asia 2024. Dia pun menegaskan timnya sudah siap menghadapi turnamen dan kembali bermain di Qatar setelah Piala Dunia 2022.

Kendati yakin bisa meraih kemenangan, Graham Arnold, meminta Australia tetap mewaspadai India. Pasalnya, lawannya tersebut diprediksi bakal bekerja keras dan merepotkan mereka untuk meraih kemenangan perdana di fase grup.

"Kami memiliki pengalaman luar biasa sejauh ini di Qatar dan kami bersemangat untuk memulai kompetisi besok. Kami akan fokus pada diri sendiri, dan semua pemain fit dan siap bermain. Kami tahu apa yang bisa dilakukan India, dan mereka punya beberapa pemain yang secara teknis bagus," kata Graham Arnold.

Di sisi lain India yang terakhir kali lolos ke fase gugur Piala Asia 1964 harus bekerja keras untuk meraih poin. Pelatih The Blues Tigers, Igor Stimac, menegaskan timnya harus membuat Australia tidak bermain dengan bola-bola atas. Pasalnya, hal itu merupakan keunggulan Socceross dan menjadi kelemahan India.

Kendati tidak mudah, India sudah bekerja keras selama menjalani pemusatan latihan. Meski tidak mudah meraih poin melawan Australia, mereka bertekad bisa lolos ke fase gugur.

"Kami harus bisa menghentikan distribusi bola mereka ke area sayap, dan meminimalisir umpan silang ke kotak penalti. Kami harus mengurangi pelanggaran, karena Australia lebih mengandalkan keunggulan postur pemain mereka, dan mereka mampu mengeksekusinya dengan baik," tutur Igor Stimac.

Prediksi Susunan Pemain Australia vs India

Berikut ini adalah prediksi susunan pemain yang diturunkan Timnas Australia dan India di matchday 1 Piala Asia 2024. Socceroos diperkirakan mengandalkan pemain-pemain berpengalaman seperti Mitchell Duke Craig Goodwin, hingga Matthew Ryan.

Sementara India di lain pihak diprediksi mengandalkan Sunil Chhetri, di lini depan serta Lallianzuala Chhangte, dan Manvir Singh. Mereka diperkirakan bermain dengan formasi 4-3-3, tetapi lebih banyak bertahan di area sendiri.

  • Australia (4-2-3-1): Mathew Ryan; Lewis Miller, Harry Souttar, Kye Rowles, Aziz Behich; Keanu Baccus, Jackson Irvine; Connor Metcalfe, Martin Boyle, Craig Goodwin; Mitchell Duke. Pelatih: Graham Arnold.
  • India (4-3-3): Gurpreet Singh Sandhu; Rahul Bheke, Sandesh Jhingan, Akash Mishra, Nikhil Poojary; Suresh Singh Wangjam, Sahal Abdul Samad, Lalengmawia Ralte; Lallianzuala Chhangte, Manvir Singh, Sunil Chhetri. Pelatih: Igor Štimac.

Rekor Head to Head (H2H) Australia vs India

Secara head to head (H2H) Australia dan India tercatat 2 kali bertemu yakni di Piala Asia 2011 dan Kualifikasi Olimpiade 1956. Dari 2 pertemuan tersebut masing-masing tim memetik 1 kemenangan, tetapi Soccerross lebih diunggulkan di laga kali ini karena memiliki komposisi pemain yang lebih baik.

Hasil Pertemuan Terakhir Australia vs India:

Piala Asia

  • 10-01-2011: India vs Australia 0-4

Olimpiade

  • 01-12-1956: Australia vs India 2-4

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Australia:

Friendly Match

  • 06-01-2024: Bahrain vs Australia 0-2

Kualifikasi Piala Dunia 2026

  • 21-11-2023: Palestina vs Australia 0-1
  • 16-11-2023: Australia vs Bangladesh 7-0

Friendly Match

  • 18-10-2023: Australia vs Selandia Baru 2-0
  • 14-10-2023: Inggris vs Australia 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir India:

Kualifikasi Piala Dunia 2026

  • 21-11-2023: India vs Qatar 0-3
  • 16-11-2023: Kuwait vs India 0-1

Turnamen Merdeka

  • 13-10-2023: Malaysia vs India 4-2

King's Cup

  • 10-08-2023: Lebanon vs India 1-0
  • 07-09-2023: Irak vs India 2-2, adu penalti 5-4

Live Streaming Australia vs India Piala Asia 2023 di iNews TV

Jika tidak ada perubahan jadwal Australia vs India pertandingan Piala Asia 2024 dapat disaksikan melalui live streaming Vision+ Kanal Soccer Channel dan siaran langsung iNews TV. Jalannya laga akan memulai kick off pada Sabtu 13 Januari 2024 pukul 18.30 WIB.

Untuk menonton Piala Asia 2024 di Vision+, Anda dapat memilih paket berlangganan Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.

Link Live Streaming Australia vs India Piala Asia di iNews TV

Link Live Streaming Australia vs India Piala Asia di Soccer Channel (Vision+)

*Jadwal Australia vs India di Piala Asia 2024 dan stasiun televisi yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ibnu Azis