Menuju konten utama

Prabowo ke Dubai, Gerindra: Mungkin Urusan Bisnis

Prabowo pergi ke Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa pagi pukul 08.14 WIB.

Prabowo ke Dubai, Gerindra: Mungkin Urusan Bisnis
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto disematkan kain ulen oleh penari guel saat tiba di posko BPN Prabowo-Sandi, Banda Aceh, Aceh, Jumat (3/5/2019). ANTARA FOTO/Irwansyah Putra/foc.

tirto.id - Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria membenarkan Capres Prabowo Subianto berangkat ke Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (28/5/2019) pagi tadi. Prabowo bertolak ke Dubai menggunakan pesawat jet pribadi dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pagi hari tadi pukul 08.14 WIB.

Namun, Riza tak mengetahui persis apa tujuan Prabowo ke Dubai. Riza menduga Prabowo ke Dubai untuk urusan bisnis atau sekadar bertemu dengan koleganya.

"Bapak itu kan sebetulnya biasa ke luar negeri, itu biasa dia, biasanya ke luar negeri itu urusan bisnis, atau urusan bertemu teman-temannya atau urusan apa namanya diskusi seminar gitu-gitu lah, ya biasa itu," ujar Riza saat dihubungi, Selasa (28/5/2019).

Menurut Riza, kepergian Ketua Umum Gerindra itu dilakukan karena ia memiliki waktu senggang sebelum gugatan kubunya terkait hasil Pilpres 2019 dimulai di Mahkamah Konstitusi (MK). Disinggung apakah Prabowo bertolak ke Dubai untuk berobat, Riza tak mengetahuinya.

"Saya enggak tahu persis, cuma yang saya tahu bapak sehat-sehat saja, pokoknya yang saya tahu Pak Prabowo itu kemarin sehat, tapi memang beliau sering keluar negeri misalnya untuk ketemu kolega-koleganya, urusan bisnis," tegasnya.

Sebelumnya, Kasubag Humas Ditjen Imigrasi, Sam Fernando, membenarkan informasi yang beredar bahwa Capres 02 Prabowo Subianto bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa (28/5/2019) pagi pukul 08.14 WIB.

Dalam informasi yang wartawan Tirto terima, pada 28 Mei 2019 pukul 06.16 WIB, tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Prabowo Subianto dan rombongannya berangkat ke Dubai, Uni Emirat Arab.

"Ya. Itu benar," kata Sam saat dikonfirmasi wartawan Tirto, Selasa malam.

Dalam manifes keberangkatan yang wartawan Tirto terima, terdapat beberapa nama yang ikut serta bersama Prabowo. Dan Sam pun membenarkan informasi itu.

Nama-nama rombongan tersebut antara lain, yaitu Prabowo Subianto sendiri, Tedy Arman (Indonesia), Yuriko Fransisko Karundeng (Indonesia), Gibrael Habel Karapang (Indonesia), Mikhail Davydov (Rusia), Anzhelika Butaeva (Rusia), Justin (Amerika), dan Mischa Gemermann (Jerman).

Sam menjelaskan pukul 08.14 WIB, pesawat Charter Private Jet Ambraer 190/ Lineage 1000 dengan nomor registrasi 9HNYC pun berangkat membawa Prabowo Subianto dan rombongan meninggalkan Bandara Halim Perdanakusuma menuju Bandara Dubai, Uni Emirat Arab.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Alexander Haryanto