Menuju konten utama
Pemilu Serentak 2024

Politikus PPP Harap Sandiaga Masuk Bursa Cawapres Ganjar Pranowo

Usman M. Tokan sebut PPP berharap Sandiaga Uno menjadi bakal cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo.

Politikus PPP Harap Sandiaga Masuk Bursa Cawapres Ganjar Pranowo
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memberikan sambutan saat mengunjungi Pesantren Nurul Huda, Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (14/5/2023). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/nym.

tirto.id - Elite Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengaku tengah berdiskusi dengan PDIP ihwal bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024. Salah satunya nama yang mencuat adalah Sandiaga Uno.

Juru Bicara DPP PPP, Usman M. Tokan mengatakan, partainya berharap Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno menjadi bakal cawapres yang akan mendampingi Ganjar yang sudah dideklarasikan PDIP.

“Di PPP yang insyaallah, soal cawapres sedang kami bahas bersama PDIP," kata Usman saat dihubungi reporter Tirto, Selasa (16/5/2023).

Selam aini, Sandiaga kerap didengungkan akan berlabuh ke PPP setelah hengkang dari Partai Gerindra. Namun, hingga kini Sandiaga belum memutuskan ke partai mana ia akan bergabung.

Usman mengakui saat ini mereka tengah intens berkumunikasi dengan Sandiaga. “Komunikasi terus berjalan," ucap Usman.

PPP, kata dia, mendorong Sandiaga agar membuka komunikasi dengan partai politik lain. Tujuannya, agar menyamakan pemikiran untuk membangun Indonesia ke depan.

“Kami berharap beliau juga tetap membangun komunikasi dengan partai politik lain agar bisa menyamakan irama dan menyosialisasikan konsep dan strategi membangun negeri ke depan,” kata Usman.

Sandiaga secara resmi telah berpamitan dari Partai Gerindra. Ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Hal ini disampaikan Sandiaga dalam kunjungannya ke kediaman Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.

Pada kesempatan tersebut, Dasco mengatakan bahwa Sandiaga sudah menyampaikan permohonan maaf kepada Prabowo Subianto.

“Pak Sandi juga sudah menyampaikan beberapa hal, terutama permintaan maaf kepada ketua umum," ujar Dasco.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Abdul Aziz