tirto.id -
Sekitar 120 peserta kegiatan acara 'Aksi-aksi Asik': Indonesia Darurat Demokrasi dievakuasi dari Gedung LBH Jakarta, Jalan Mendut, Menteng, Jakarta Pusat. Butuh berjam-jam peserta bisa keluar dari gedung LBH setelah mereka sempat tertahan di gedung LBH Jakarta akibat massa berkumpul dan memprotes acara itu sejak sekitar pukul 22.00 WIB, Minggu malam (17/9).
Kegiatan evakuasi tahap pertama dengan dua truk polisi, satu mobil korban evakuasi, dan tujuh motor patroli Brimob, berlangsung mulai pukul 02.52 WIB dini hari. Evakuasi harus dilakukan untuk memastikan keamanan para peserta dan agar mereka bisa pulang ke rumah masing-masing.
"Kita lewat jalan utama saja ya," kata Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Purwadi Arianto, Senin, dini hari (18/9).
Di antara peserta ada belasan lansia yang ikut dievakuasi. Selain itu, ada satu mobil Avanza dari peserta yang ikut membantu evakuasi.
Berdasarkan pantauan Tirto, ada 8 orang yang kondisinya lemas dan 1 orang hampir pingsan. Ia pun dibawa pulang lebih dahulu ke rumahnya dengan mobil polisi.
Sebelumnya, Purwadi berjanji akan memulangkan peserta kegiatan dengan selamat. Para peserta memang banyak yang tak sabar untuk segera pulang ke rumah masing-masing karena evakuasi peserta masih menunggu kondisi benar-benar aman. Purwadi menjelaskan pihaknya belum bisa melakukan evaluasi karena faktor keamanan.
"Yang mau pergi silakan, tapi saya sarankan jangan. Belum bisa dipulangkan soalnya masih ada pasukan yang mengamankan di sana (jalanan)," kata Purwadi sebelum evakuasi berlangsung.
Acara simpatik di gedung LBH Jakarta sempat memancing konsentrasi massa karena curiga dengan kegiatan itu. Massa merangsek untuk membubarkan acara tersebut, pada pukul 1.30 WIB dini hari (18/9), massa dan aparat bentrok di sekitar Jalan Mendut dan Jalan Diponegoro, Menteng, Jakpus.
Kegiatan Aksi-aksi Asik': Indonesia Darurat Demokrasi tak terlepas dari kejadian sebelumnya, Sabtu siang lalu (16/9), gedung LBH Jakarta juga didemo oleh massa, yang merangsek meminta penghentian acara seminar soal peristiwa 1965. Selain itu, aparat kepolisian juga memasuki gedung LBH untuk membubarkan kegiatan.
Baca juga artikel terkait PEMBUBARAN SEMINAR 1965 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel
tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Suhendra
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Suhendra