Menuju konten utama
Pemilu 2024

Pesan Kaesang kepada Kader PSI: Jangan Terpancing Narasi Negatif

Ketum PSI Kaesang Pangarep menginstruksikan seluruh kader partainya agar tidak terpancing narasi negatif pada Pemilu 2024.

Pesan Kaesang kepada Kader PSI: Jangan Terpancing Narasi Negatif
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berpose saat tiba untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu (18/10/2023). Pertemuan tersebut berlangsung dalam rangka silaturahmi politik jelang Pemilu Capres-Cawapres 2024. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.

tirto.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, menginstruksikan seluruh kader partainya agar tidak terpancing narasi negatif pada Pemilu 2024. Kaesang mengajak seluruh kader PSI menjalankan politik santun dan santuy (santai).

Instruksi itu disampaikan Kaesang dalam perayaan HUT ke-9 PSI yang digelar di Kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2023) malam.

"Jalankan politik santun dan santui dan tidak terpancing dengan narasi negatif terhadap PSI," kata Kaesang dalam sambutannya, dikutip dari siaran YouTube PSI.

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu juga menekankan kepada seluruh kader agar tak menyebarkan hoaks. Ia meminta seluruh kader PSI menggunakan cara kreatif untuk mendapatkan dukungan rakyat.

"Jangan bermusuhan, jangan saling benci hanya karena beda pandangan politik," ucap Kaesang.

Kaesang menargetkan PSI bisa melampaui ambang batas parlemen atau parliamentary threshold (PT) sebesar empat persen pada Pemilu 2024. Hal itu disampaikan Kaesang saat menyampaikan pidato di Djakarta Theater, Jakarta, Senin (25/9/2023).

"PSI akan ada di Senayan 2024," kata Kaesang.

Pada Pilpres 2024, PSI mendukung pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca juga artikel terkait KETUA UMUM PSI KAESANG PANGAREP atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Gilang Ramadhan