tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah meminta sejumlah instansi yang membuka lowongan formasi CPNS 2019 untuk memperpanjang jadwal pendaftaran online melalui portal SSCN.
Permintaan tersebut disampaikan lewat Surat Edaran Kepala BKN Nomor: K 26-30/V 189-3/99 perihal Batas Waktu Pendaftaran CPNS 2019.
Plt. Kepala Biro Humas BKN, Paryono menjelaskan, instansi yang semula menentukan batas masa pendaftaran kurang dari 15 hari diminta memperpanjang tenggat. Jadwal pendaftaran bisa diperpanjang minimal menjadi 15 hari, dan maksimal 20 hari kalender.
Permintaan perpanjangan ini tidak diberlakukan terhadap instansi yang sebelumnya sudah menetapkan jadwal pendaftaran CPNS 2019 selama 15-20 hari kalender. Oleh karena itu, hanya sebagian intansi di pusat maupun daerah yang mengumumkan perpanjangan jadwal pendaftaran.
Sesuai dengan keterangan Paryono, para calon pelamar bisa memantau batas waktu pendaftaran CPNS 2019 di portal SSCN, yakni melalui menu periode pendaftaran dan layanan informasi. Pelamar pun bisa melihat pengumuman perpanjangan masa pendaftaran di portal SSCN atau laman resmi masing-masing instansi.
BKN juga menginformasikan, untuk keperluan perubahan jadwal pendaftaran CPNS 2019 di sejumlah instansi, telah dilakukan penyesuaian setting scheduled maintenance di portal SSCN. Karena ada proses ini, portal SSCN sempat tidak dapat diakses pada pukul 00.01-05.00 WIB, Selasa, 26 November 2019.
Masa pendaftaran CPNS 2019 di sejumlah instansi sempat dibahas pada acara Focus Group Discussion (FGD) Permasalahan Kepegawaian dan Pemberhentian Jabatan di kantor BKN Pusat, Senin kemarin.
Di forum ini, Paryono yang juga menjabat Direktur Pengawasan dan Pengendalian Bidang KPPJ BKN memastikan semua instansi telah diminta merevisi jadwal masa pendaftaran yang kurang dari 15 hari.
“Sebelumnya, ada instansi yang menjadwalkan penutupan pendaftaran daring-nya hanya sampai 20 November, kemudian Kedeputian Wasdal memberikan rekomendasi kepada instansi tersebut, dan akhirnya jadwal penutupan pendaftarannya sudah diubah di portal sesuai 15 hari kalender,” ujar Paryoni seperti dilansir laman resmi BKN.
Sejumlah instansi pusat memang merevisi jadwal pendaftaran CPNS 2019. Sebagian ada yang mematok durasi waktu pendaftaran CPNS 2019 selama 15 hari dan ada pula yang 20 hari.
Selain itu, ada kementerian atau lembaga yang menetapkan batas waktu pendaftaran CPNS 2019 hingga setelah tanggal 25 November 2019. Batas waktu ini berbeda dengan ketentuan soal tenggat akhir pendaftaran CPNS di mayoritas instansi lainnya yang dipatok pada 25 November 2019 atau sebelum tanggal itu.
Oleh karena itu, pada hari ini, Selasa (26/11/2019), para calon pelamar formasi CPNS di instansi-instansi pusat tersebut masih memiliki kesempatan untuk melakukan pendaftaran dan memenuhi persyaratan administrasi.
Berikut ini daftar jadwal pendaftaran CPNS 2019 pada 10 instansi pusat yang batas akhirnya ditentukan setelah tanggal 25 November 2019.
1. Jadwal Pendaftaran CPNS BKN 2019
Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka penerimaan CPNS 2019 dengan jumlah lowongan sebanyak 180 formasi. Para lulusan D3, S1 dan S2 sejumlah jurusan bisa melamar formasi CPNS 2019 di BKN. Data alokasi formasi CPNS BKN 2019 dapat diakses melalui link ini.
Pada 22 November lalu, BKN mengumumkan perpanjangan batas waktu pendaftaran CPNS 2019 di instansi ini. Batas waktu pendaftaran, yang semula 24 November, diperpanjang menjadi 30 November 2019 (pukul 24.00 WIB).
Oleh karena itu, sampai Sabtu, 30 November 2019, pelamar masih bisa mendaftar seleksi CPNS BKN 2019 melalui portal SSCN.
2. Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian PPPA 2019
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) tercatat membuka lowongan sebanyak 25 formasi dalam Penerimaan CPNS 2019. Rincian formasi dan persyaratannya bisa diakses di link ini.
Kementerian PPPA semula menetapkan jadwal pendaftaran CPNS 2019 di instansi tersebut pada periode 11-25 November 2019. Kemudian, jadwal itu diralat sehingga batas akhir pendaftaran CPNS Kementerian PPPA 2019 menjadi 26 November 2019, atau hari ini.
3. Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenaker 2019
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) tercatat membuka lowongan CPNS 2019 sebanyak 416 formasi untuk penempatan pada 78 jenis jabatan. Formasi CPNS Kemenaker 2019 bisa dilamar oleh lulusan D3 dan S1 berbagai jurusan. Detail data alokasi formasi itu bisa dilihat melalui link ini.
Kemenaker sudah mengumumkan batas waktu pendaftaran CPNS 2019 di kementerian ini diperpanjang hingga tanggal 27 November 2019 (pukul 20.00 WIB). Jadi, pelamar masih punya waktu hingga Rabu pekan ini.
Sebelumnya, tenggat akhir pendaftaran CPNS Kemenaker 2019 di portal SSCN dipatok pada 24 November 2019.
4. Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenlu 2019
Lowongan CPNS 2019 di Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) tercatat sebanyak 132 formasi, yang bisa dilamar oleh lulusan S1 dan S2 berbagai jurusan. Data lengkap formasi CPNS Kemenlu bisa diakses pada link ini.
Pada awalnya, pendaftaran CPNS Kemenlu 2019 dijadwalkan berlangsung pada tanggal 11 sampai 24 November 2019 saja.
Namun, instansi tersebut kemudian mengumumkan, pendaftaran CPNS Kemenlu 2019 melalui portal SSCN baru akan ditutup pada 28 November 2019. Dengan perpanjangan itu, calon pelamar masih punya waktu sampai Kamis pekan ini.
Kemenlu juga mengumumkan batas waktu penerimaan berkas lamaran pada PO.BOX 3036 JKP 10030 paling lambat ialah tanggal 30 November 2019 pukul 16.00 WIB (dengan cap pos 29 November 2019).
5. Jadwal Pendaftaran CPNS BPIP 2019
Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) mengumumkan membuka penerimaan CPNS 2019 dengan lowongan sebanyak 60 formasi. Lowongan ini terbuka bagi lulusan S1, S2, D3 dan D4 berbagai jurusan. Data lengkap formasi CPNS BPIP 2019 dapat diakses dengan mengklik link ini.
BPIP membuka pendaftaran CPNS 2019 pada periode 15-29 November 2019. Dengan demikian, pelamar formasi CPNS BPIP 2019 masih memiliki waktu hingga Jumat pekan ini untuk melakukan pendaftaran di portal SSCN.
6. Jadwal Pendaftaran CPNS Kominfo 2019
Penerimaan CPNS 2019 Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dibuka dengan lowongan mencapai 581 formasi. Detail alokasi formasi CPNS Kominfo 2019 bagi lulusan S1, S2, D3 dan D4 itu bisa diakses lewat link di sini.
Semula, Kominfo menetapkan batas waktu pendaftaran di portal SSCN adalah 24 November 2019. Lalu, Kominfo merilis info terbaru bahwa batas waktu pendaftaran CPNS 2019 di kementerian ini diperpanjang hingga tanggal 30 November 2019 (pukul 23.59 WIB).
Jadi, calon pelamar CPNS Kominfo 2019 saat ini masih memiliki waktu untuk melakukan pendaftaran sampai Sabtu malam pekan ini.
7. Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenperin 2019
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah membuka penerimaan CPNS 2019 dengan jumlah lowongan mencapai 359 formasi. Detal alokasi formasi CPNS Kemenperin 2019 dapat dibaca melalui link ini.
Kemenperin juga telah menginformasikan melalui laman resminya bahwa tenggat akhir pendaftaran CPNS 2019 pada instansi tersebut diperpanjang hingga 26 November 2019, atau hari ini.
8. Jadwal Pendaftaran CPNS PUPR 2019
Kementerian PUPR tercatat menyediakan lowongan CPNS 2019 sebanyak 1.048 formasi. Ribuan lowongan CPNS PUPR 2019 tersebut terbuka bagi lulusan D3, D4, S1 dan S2 sejumlah jurusan. Info lengkap soal formasi CPSN PUPR 2019 dapat dilihat dengan mengakses link ini.
Kementerian PUPR juga telah mengumumkan perpanjangan masa pendaftaran CPNS 2019 di instansi itu, yang semula dipatok hanya sampai 25 November 2019.
Setelah diperpanjang, batas akhir pendaftaran CPNS PUPR 2019 menjadi tanggal 27 November 2019, atau sampai hari Rabu pekan ini, pukul 00.00 WIB.
9. Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenhan 2019
Kementerian Pertahanan (Kemenhan) membuka lowongan CPNS 2019 sebanyak 552 formasi. Ratusan formasi CPNS 2019 di Kemenhan terbuka bagi para lulusan D3, D4, S1 dan S2 sejumlah jurusan serta dokter. Dokumen mengenai info alokasi formasi CPNS Kemenhan 2019 dapat dilihat lewat link ini.
Kemenhan juga sudah mengumumkan perpanjangan masa pendaftaran CPSN 2019 di instansi pusat ini. Jadwal pendaftaran CPNS 2019 di Kemenhan baru ditutup pada 27 November 2019, pukul 23.59 WB.
10. Jadwal Pendaftaran CPNS Kemenpan-RB 2019
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) membuka penerimaan CPNS 2019 dengan lowongan sejumlah 84 formasi. Para lulusan D3 dan S1 sejumlah jurusan dapat melamar lowongan CPNS di instansi ini. Info lengkap soal formasi CPNS Kemenpan-RB bisa diakses lewat link di sini.
Semula, Kemenpan-RB membuka pendaftaran CPNS 2019 sampai 25 November 2019 saja. Namun, batas waktu tersebut kemudian direvisi.
Setelah ada perpanjangan, jadwal pendaftaran CPNS Kemenpan-RB 2019 melalui portal SSCN berlangsung sampai tanggal 28 November 2019, atau Kamis pekan ini.
- Panduan Upload Scan Dokumen JPG CPNS 2019 Cara Kompres Jadi 200 Kb
- Panduan Jika Salah Upload Dokumen Syarat CPNS 2019 ke SSCASN BKN
- Formasi CPNS 2019 Kemhan, Syarat, & Jadwal Pembukaan SSCASN BKN
- Panduan Pendaftaran CPNS 2019 Lengkap, Login Hingga Cetak Kartu
- Persyaratan CPNS Kemnaker 2019 Formasi D3-S2 dan Lokasi Penempatan
- Persyaratan CPNS PUPR 2019 & Formasi Bagi Lulusan D3, S1, S2 Teknik
Editor: Addi M Idhom