Menuju konten utama

Penipuan Terkait Pendaftaran CPNS 2017 Marak Terjadi

BKN menemukan sejumlah kasus penipuan terkait pendaftaran CPNS 2017. Sudah banyak laporan soal peredaran kartu pendaftaran SSCN 2017 palsu.

Penipuan Terkait Pendaftaran CPNS 2017 Marak Terjadi
(Ilustrasi) Polisi menunjukkan tersangka beserta sejumlah barang bukti kasus penipuan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Mapolrestabes Surabaya, Jawa Timur, Selasa (23/8/2016). ANTARA FOTO/Didik Suhartono.

tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengimbau agar para calon pendaftar CPNS 2017, terutama untuk formasi di Kemenkumham dan Mahkamah Agung, mewaspadai beragam modus penipuan terkait proses pendaftaran online lowongan ini.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat BKN, Mohammad Ridwan mengatakan BKN sudah beberapa kali menerima laporan terkait modus penipuan yang sudah terjadi terkait dengan proses pendaftaran online CPNS 2017 tersebut.

Misalnya, menurut dia, muncul banyak laporan adanya peredaran kartu pendaftaran Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN) 2017 Palsu.

"Humas BKN lewat laman media sosial BKN telah memperingatkan soal peredaran kartu pendaftaran SSCN 2017 palsu ini," kata Ridwan pada Senin (14/8/2017) dalam siaran persnya yang diterima oleh Tirto.

Dia mengimbau agar para calon pendaftar CPNS 2017 melakukan pendaftaran secara mandiri di laman SSCN BKN, https://sscn.bkn.go.id/.

"Jangan pernah mempercayakan proses pendaftaran kepada pihak lain, seperti calo," kata dia.

Ridwan mengingatkan semua informasi terkait pendaftaran CPNS 2017 hanya diberikan oleh BKN melalui situs SSCN BKN atau kantor pusat BKN di Jakarta.

Informasi resmi juga bisa didapatkan di laman media sosial resmi milik BKN. Di twitter, akun resmi BKN ialah @BKNgoid dan akun BKN di facebook ialah BKNgoid.

Sementara akun BKN di instagram adalah @BKNgoidofficial dan alamat email BKN, untuk sumber informasi CPNS 2017, ialah humas@bkn.go.id.

Diah Eka Palupi, Kepala Sub Bagian (Kasubag) hubungan Media dan Antar-Lembaga Biro Humas BKN, menambahkan kartu pendaftaran SSCN 2017 palsu banyak diterima oleh pendaftar yang memakai jasa orang lain untuk mendaftar.

"Mereka pakai bantuan orang lain, penipu meminta bayaran sebelum menyerahkan kartu pelamar," kata Diah.

Dia mengingatkan, "Potensi penipuan banyak di rekrutmen CPNS ini yang bisa dimanfaatkan oleh orang tak bertanggungjawab."

Baca juga artikel terkait CPNS atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Addi M Idhom
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom