tirto.id - Pemprov DKI Jakarta membatalkan groundbreaking (peletakan batu pertama) pembangunan rumah tapak DP 0 Rupiah di Kelurahan Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara. Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyampaikan, hal itu lantaran belum tercapainya kesepakatan antara Pemprov dan pengembang soal harga dan skema pembiayaan.
"Saya inginnya sih kita jangan terlalu terburu-buru, tapi kita pastikan program ini bisa menyentuh keinginan kita memberikan rumah DP nol rupiah kepada masyarakat yang berada di level income atau penghasilan Rp3,7 juta sampai angka Rp7 juta," ungkap Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (28/2/2018).
Dua hari sebelumnya, Sandi mengatakan bahwa groundbreaking bakal dilakukan di Jalan Malaka pada hari ini. PT Nusa Kirana yang juga merupakan kontraktor proyek pembangunan akan membangun 100 unit hunian di lahan seluas 1,3 hektar milik mereka.
Lokasi lahan itu terletak tepat di belakang SMAN 115 Jakarta yang sebagiannya masih merupakan areal persawahan. Namun, ujar Sandiaga, "jangan terlalu dipaksakan kalau memang belum ada yang sinkron. Tunda saja dulu. Pastikan dari harga dan skema, itu kemarin belum ada sinkronisasinya."
Ia juga mengaku telah mendiskusikan penundaan groundbreaking tersebut dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meski di lokasi acara panggung dan tenda-tenda sudah dipersiapkan.
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah dalam akun Instagram memperlihatkan foto-foto persiapan acara tersebut kemarin. Dalam postingannya, ia mengatakan, "mempersiapkan perumahan yang layak dan murah adalah salah satu tugas pemerintah. Doakan semoga program DP 0 rupiah ini berjalan lancar...."
Pembangunan rumah DP 0 rupiah merupakan janji kampanye Anies-Sandi yang cukup banyak mendapat sorotan saat Pilkada DKI Jakarta 2017. Pada 18 Januari lalu, groundbreaking proyek DP 0 Rupiah pertama dilakukan di kawasan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur.
Kontraktor proyek tersebut, PD Pembangunan Sarana Jaya dan PT Totalindo Eka Persada, akan membangun 703 rusun di atas lahan seluas 1,4 hektare.Berbeda dengan yang ada di Jakarta Timur, program DP 0 Rupiah di Rorotan merupakan rumah tapak dengan luas tanah 9x5 meter persegi.
Penulis: Hendra Friana
Editor: Yantina Debora