Menuju konten utama
Pilkada Serentak 2024

PDIP Klaim Megawati Telah Kantongi Balon Gubernur Pilkada 2024

Hasto sebut nama-nama yang ada di kantong Megawati telah melalui sejumlah penjaringan di akar rumput.

PDIP Klaim Megawati Telah Kantongi Balon Gubernur Pilkada 2024
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah) bersama anaknya Puan Maharani (kiri) dan Prananda Prabowo (kanan) berjalan menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) 053 untuk menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024 di kawasan Kebagusan, Jakarta, Rabu (14/2/2024).ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.

tirto.id - Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, mengungkap, Megawati Soekarnoputri telah mengantongi nama-nama bakal calon (balon) kepala daerah yang akan diusung PDIP untuk Pilkada 2024. Hasto klaim sosok yang akan dicalonkan oleh PDIP adalah nama-nama besar dan punya peran di masyarakat.

“Banyak nama yang muncul, sudah ada hampir sekitar 8 nama. Dan banyak nama-nama besar yang sudah ada di kantongnya Bu Megawati Soekarnoputri," kata Hasto usai melihat Pameran Seni Rupa karya Butet Kartaredjasa bertajuk Melik Nggendong Lali di Gedung Galeri Nasional Indonesia, Jakarta, Senin (13/5/2024).

Hasto menjelaskan bahwa nama-nama yang ada di kantong Megawati telah melalui sejumlah penjaringan di akar rumput, dari level DPC, DPD hingga DPP PDIP.

"Ya nama-nama baru dijaring, ini sangat dinamis," kata dia.

Ia mengklaim bahwa nama-nama yang dikantongi Megawati selaku ketum PDIP berasal dari berbagai kalangan. Hasto menjelaskan PDIP tidak menutup dengan kalangan non-partai maupun dari kader partai lain yang saat ini sedang dalam proses komunikasi.

“PDIP terus mengembangkan suatu kepemimpinan yang memiliki makna strategis di dalam melakukan suatu penyelesaian masalah rakyat, tetapi juga membangun masa depan. Karena kami partai yang memililiki sekolah partai, sehingga nama yang masuk itu dipertimbangkan,” kata dia.

Dalam penjelasannya, Hasto juga membuka peluang kerja sama antar partai untuk mengisi kursi jabatan. Sehingga dalam pasangan kepala daerah dapat terjadi kombinasi dengan partai lain.

“Contohnya di Jawa Barat itu kami melakukan kombinasi antara eksternal dengan partai lain dan internal," kata dia.

Ada sejumlah nama yang muncul dari kader PDIP, seperti Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul untuk Jawa Tengah, Tri Rismaharini dan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk Jakarta. Sedangkan dari luar kader PDIP ada Sri Mulyani dan Khofifah Indar Parawansa.

Hasto enggan membenarkan hal tersebut, namun dia menjanjikan bahwa akan ada pengumuman mengenai nama kepala daerah dalam Rakernas PDIP mendatang.

“Jadi di Rakernas PDI Perjuangan, nanti ada laporan kepada rakyat, berupa hal-hal yang sudah dilakukan oleh PDI perjuangan untuk rakyat, bangsa dan negara," kata Hasto.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Abdul Aziz