tirto.id - Anime Tokyo Revengers Season 3 episode 8 subtitle bahasa Indonesia dapat ditonton melalui layanan streaming Disney Plus Hotstar pada Rabu, 22 November 2023 pukul 22.00 WIB. Episode terbaru Anime Tokyo Revengers Season 3 akan menampilkan kelanjutan pertempuran antara Geng Tokyo Manji dan Gang Tenjiku.
Tokyo Revengers, Tōkyō Manji Ribenjāzu, atau 東京リベンジャーズ merupakan anime bergenre action drama supernatural yang diadaptasi dari manga bertajuk sama karya Ken Wakui. Manga Tokyo Revengers telah diserialkan dalam majalah Weekly Shōnen Magazine terbitan Kodansha mulai bulan Maret 2017.
Setelah sukses di musim pertama dan kedua, anime Tokyo Revengers telah kembali untuk musim ketiga yang berfokus pada Arc Tenjiku. Anime Tokyo Revengers Season 3 diproduksi di rumah studio Lidenfilms.
Episode perdana anime Tokyo Revengers: Tenjiku-hen telah rilis pada 4 Oktober 2023. AnimeTokyo Revengers Season 3 direncanakan akan dikemas dalam 13 episode. Berikut ini beberapa dubber yang mengisi karakter dalam Anime Tokyo Revengers Season 3:
- Manjirou Sano "Mikey" oleh Yuu Hayashi
- Takemichi Hanagaki oleh Yuuki Shin
- Chifuyu Matsuno oleh Shou Karino
- Ken Ryuuguuji oleh Masaya Fukunishi
- Takashi Mitsuya oleh Yoshitsugu Matsuoka
- Shuuji Hanma oleh Takuya Eguchi
- Hinata Tachibana oleh Azumi Waki
- Izana Kurokawa oleh Nobunaga Shimazaki
- Nahoya Kawata oleh Kengo Kawanishi
Spoiler Anime Tokyo Revengers Season 3 Episode 8
Episode 7 sebelumnya dimulai dengan ditampilkan Izana Kurokawa bersama Geng Tenjiku yang tengah menunggu kedatangan Geng Tokyo Manji di Dermaga Ketujuh Yokohama. Izana menjelaskan bahwa mereka (Geng Tenjiku) di malam tersebut akan mengubah sejarah.
Terlihat mereka berhasil mengumpulkan para berandalan terbaik di Jepang sekaligus menghajarnya. Namun, Geng Tokyo Manji belum terlihat datang padahal waktu telah menunjukan pukul 10 malam.
Madarame Shion, salah satu Empat Raja Langit Tenjiku, melaporkan bahwa ia telah membereskan Mitsuya dari Divisi Kedua dan Smiley dari Divisi Keempat Geng Tokyo Manji (Toman). Namun, Madarame Shion mengeluarkan beberapa kata candaan kepada salah satu Empat Raja Langit Tenjiku, Kanji Mochizuki, karena mereka gagal membereskan Divisi Ketiga Geng Tokyo Manji. Akibatnya terjadinya sedikit adu mulut antara Madarame Shion dan Kanji Mochizuki.
Madarame Shion kemudian memuji kinerja pasukan dibawa Yasuhiro Muto, Mantan Kapten Divisi 5 Toman, yang kini menjadi Eksekutif Tenjiku. Sebab, Yasuhiro Muto berhasil mengalahkan Divisi Pertama Toman setelah merekrut Kokonoi. Tidak hanya itu, Madarame Shion juga memuji Kisaki Tetta yang telah membereskan Mikey dan Draken dengan kematian Emma. Maka dari itu, dipastikan Toman kini tengah berkabung.
Meskipun sempat diremehkan kedatanganya, Pasukan Toman di bawah pimpinan Takemichi akhirnya tiba. Namun, jumlah pasukan kedua kubu berbanding begitu jauh, sehingga Geng Tenjiku meremehkan pasukan Toman tersebut.
Pandangan semua orang baru berubah setelah terjadi adu garda terdepan, pertarungan dua orang sebelum memulai pertempuran besar. Pehyan sebagai perwakilan Toman secara mengejutkan menghajar Madarame Shion dengan begitu mudah. Hal tersebut membuat pasukan Toman membara sekalipun kesenjangan jumlah pasukan begitu besar.
Episode 8 mendatang sepertinya akan menampilkan keadaan terbaru dari pasukan Toman usai Pehyan dihajar Izana Kurokawa dalam sekali tendangan. Pehyan yang terkapar membuat momentum membaranya perlawanan Pasukan Toman menurun. Dalam keadaan tersebut, Takemichi Hanagaki berusaha memikirkan langkah terbaik untuk dapat mencapai keberadaan Kisaki Tetta.
Link Nonton Anime Tokyo Revengers Season 3
Anime Tokyo Revengers Season 3 episode 8 subtitle bahasa Indonesia dapat ditonton secara legal melalui layanan streaming Disney Plus Hotstar pada Rabu, 22 November 2023 pukul 22.00 WIB. Berikut ini tautan untuk menonton anime Tokyo Revengers: Tenjiku-hen:
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis