tirto.id - Proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 terdiri atas beberapa tahap. Di antaranya termasuk seleksi administrasi dan kompetensi. Rangkaian alur pendaftarannya dimulai pada 30 Agustus 2024.
Pada tahap seleksi administrasi, peserta harus mengunggah dokumen persyaratan serta mengisi sejumlah kolom yang tersedia di situs web resmi pendaftaran CPNS 2024. Salah satunya adalah nomor ijazah pendidikan terakhir, misalnya SMA/MA/Paket C.
Pengisian nomor ijazah SMA/MA/Paket C harus dicermati. Kesalahan memasukkan data nomor ijazah SMA CPNS akan berdampak pada hasil seleksi tahap administrasi. Lantas, nomor ijazah SMA yang mana?
Untuk mengetahui letak nomor ijazah Paket C atau SMA, Anda bisa menyimak penjelasan di bawah ini secara utuh. Berikut juga akan dijelaskan letak nomor ijazah Madrasah Aliyah untuk CPNS.
Cara Cek Nomor Ijazah SMA untuk CPNS
Letak nomor seri ijazah SMA sama dengan MA, MAN, maupun Paket C. Posisi nomor ijazah SMA terletak di bagian bawah halaman depan ijazah, demikian menurut Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemdikbud Ristek No. 008/H/EP/2023.
Ketika hendak mengecek nomor ijazah SMA, tentu Anda harus lebih dulu memegang bentuk fisik ijazah tersebut. Namun, Anda bisa juga mengecek ijazah SMA dalam bentuk daring alias PDF.
Untuk memudahkan pengecekan nomor ijazah SMA, Anda mesti memahami makna dari nomor dan kode yang dicantumkan. Berikut penjelasan rinci terkait nomor ijazah SMA CPNS.
- Nomor ijazah SMA ada di bagian bawah halaman depan. Isinya mencakup kode penerbitan, kode provinsi, kode jenjang pendidikan, kode satuan pendidikan, kode kurikulum, kode tahun penerbitan, dan nomor seri (nomorator).
- Nomor ijazah SMK terletak di bagian bawah halaman depan. Isinya mencakup kode jenjang pendidikan, kode satuan pendidikan, kode kurikulum, kode tahun penerbitan, dan nomor seri (nomorator).
- Nomor ijazah SMALB terletak di bagian bawah halaman depan. Di dalamnya memuat kode jenjang pendidikan, kode satuan pendidikan, kode tahun penerbitan, dan nomor seri (nomorator).
- Kode penerbitan terdiri atas DN (Dalam Negeri) atau LN (Luar Negeri).
- Kode provinsi terdiri atas nomor 1 hingga 38. Sebagai contoh, Jawa Timur memiliki kode 05.
- Kode jenjang yang ada di nomor ijazah SMA adalah M, singkatan dari Menengah.
- Kode satuan pendidikan yang terdapat di nomor ijazah SMA adalah SMA.
- Kode kurikulum terdiri atas empat jenis, yakni K13 (Kurikulum 2013), KM (Kurikulum Merdeka), K13-3 (Kurikulum 2013 SMK program 3 tahun), K13-3 (Kurikulum 2013 SMK program 4 tahun).
- Kode tahun penerbitan ijazah ditulis dua digit terakhir. Sebagai misal, tahun penerbitan 2024 ditulis dengan angka 24.
- Kode SPK digunakan untuk Satuan Pendidikan Kerjasama.
- Terdapat nomor seri atau nomorator yang terdiri dari 7 digit angka, dimulai dari 0000001.
- Contoh penulisan nomor ijazah SMA adalah DN-01/M-SMA/KM/23/0000001.
Cara Cek Nomor Ijazah Madrasah Aliyah untuk CPNS
Nomor seri ijazah MA/MAN/MAK cenderung lebih sederhana dibanding nomor ijazah SMA. Lantas, nomor ijazah MAN terletak di mana?
Ketentuan terkait letak dan makna nomor ijazah Madrasah Aliyah untuk CPNS diatur dalam Petunjuk Teknis Penulisan Blanko Ijazah Madrasah Tahun Pelajaran 2023/2024. Secara rinci, berikut ketentuan terkait nomor ijazah MA/MAN.
- Nomor seri ijazah MA/MAN terdiri atas kode jenjang pendidikan, kode tahun penerbitan, kode ijazah, serta nomor urut ijazah.
- Nomor seri ijazah MA/MAN terdiri atas sembilan digit angka, mulai dari 000000001 sampai jumlah blanko ijazah untuk setiap provinsi.
- Dua digit pertama menunjukan kode provinsi.
- Tujuh digit berikutnya menunjukkan nomor urut ijazah.
- Contoh nomor seri ijazah MA/MAN adalah MA-24 000000001.
Letak Nomor Ijazah Paket C dan Cara Mengeceknya
Sebagaimana dijelaskan di awal, letak nomor ijazah Paket C sama dengan SMA dan SMK, yakni di bagian bawah.
Ketentuan terkait nomor seri ijazah diatur dalam Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemdikbud Ristek No. 008/H/EP/2023. Untuk memudahkan Anda saat mengecek ijazah SMA Paket C, simak informasi berikut.
- Nomor ijazah Paket C ada di bagian bawah halaman depan, dengan posisi rata kanan.
- Isi nomor seri ijazah Paket C memuat kode penerbitan, kode jenjang pendidikan, kode tahun penerbitan, dan nomor seri (nomorator).
- Kode penerbitan terdiri atas DN (Dalam Negeri) atau LN (Luar Negeri).
- Kode jenjang pendidikan yang ada di nomor ijazah Paket C adalah PC, singkatan dari Paket C.
- Kode tahun penerbitan ijazah ditulis dua digit terakhir. Sebagai misal, tahun penerbitan 2024 ditulis dengan angka 24.
- Terdapat nomor seri atau nomorator yang terdiri dari 7 digit angka, dimulai dari 0000001.
- Contoh penulisan nomor ijazah Paket C adalah DN/PC/23/0000001.
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yandri Daniel Damaledo
Penyelaras: Fadli Nasrudin