tirto.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani memberikan semangat kepada para atlet yang tengah bertanding pada ajang Asian Games 2018 di Kompleks Olahraga Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (21/8/2018).
Menko Puan sempat mengunjungi arena cabang olahraga sepak takraw putri dan menyaksikan set pertama pertandingan antara Indonesia melawan Malaysia. Menko PMK lalu menyalami tim sepak takraw putri Indonesia dan menyemangati mereka. Dari situ, Puan menuju arena voli pantai putra dan menyaksikan pertandingan antara tim Indonesia melawan tim Oman. Pertandingan voli pantai ini lalu dimenangkan oleh Tim Indonesia.
Venue terakhir yang dikunjungi adalah arena bowling. Di sini, Menko PMK melihat kesiapan seluruh atlet dari negara-negara peserta cabang olahraga bowling.
“Kalian harus tetap optimistis dan semangat memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Kita juga ingin atlet bowling Indonesia mendunia lewat ajang Asian Games ini," kata Puan yang juga Wakil Ketua Dewan Pengarah Asian Games 2018.
Puan juga berpesan kepada para atlit bowling untuk mengukir prestasi terbaik untuk membawa nama Indonesia ke kancah internasional. "Berjuanglah semaksimal mungkin untuk mendapatkan medali,” ujar Puan.
Dalam kunjungan kerjanya hari ini, Menko PMK juga mengungkapkan sikap optimisnya atas capaian Indonesia sejauh ini di Asian Games 2018.
“Sampai hari ini masih lima besar, semoga tetap seperti itu posisinya hingga Asian Games ini berakhir. Waktu masih panjang, yang penting kita semua terus mendukung atlet kita yang sedang berjuang memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” katanya lagi. “Kita harus optimistis!”
Sampai dengan Selasa 21 Agustus 2018 pukul 15.00 WIB Indonesia berada di posisi keempat peraih medali terbanyak Asian Games 2018. Untuk sementara total medali yang diperoleh Indonesia adalah 9 medali dengan rincian 4 emas, 2 perak, dan 3 perunggu.
Editor: Agung DH