Menuju konten utama

Mentan Bilang Sulawesi Barat akan Suplai Pangan Penduduk IKN

Provinsi Sulawesi Barat bakal diprioritaskan untuk menyuplai pangan untuk penduduk Ibu Kota Nusantara (IKN) ke depannya.

Mentan Bilang Sulawesi Barat akan Suplai Pangan Penduduk IKN
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyampaikan paparannya dalam rapat kordinasi bersama Komite II Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI di kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (2/4/2024). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.

tirto.id - Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, menuturkan Provinsi Sulawesi Barat bakal diprioritaskan untuk menyuplai pangan untuk penduduk Ibu Kota Nusantara (IKN) ke depannya. Hal ini tersebut disampaikan Amran sampai memberikan bantuan benih padi, jagung, dan lainnya di wilayah tersebut.

"Harapan kita nanti Sulawesi Barat mandiri pangan, berdaulat, bila perlu ekspor. Sulawesi Barat ini adalah wilayah strategis, bisa mensuplai Makassar yang menjadi pintu gerbang Indonesia Timur juga nanti menyuplai IKN yang penduduknya nanti akan bertambah 1-2 juta orang. Yang menyiapkan makannya adalah Sulawesi Barat," ungkap Amran dikutip dari keterangan tertulis, Senin (13/5/2024).

Bantuan benih diserahkan ke Pemerintah Sulawesi Barat juga untuk meningkatkan produksi padi, jagung, kopi dan kakao di wilayah Indonesia Timur. Dalam hal ini, Amran mengapresiasi kinerja Pj Gubernur Sulawesi Barat, Zudan Arif Fakrulloh, atas pengembangan sektor pertanian sebagai penggerak ekonomi.

"Hari ini Kementerian Pertanian memberikan bantuan benih 10 miliar, ada 5.000 hektare untuk benih padi dan 5.000 hektare untuk benih jagung gratis dari pusat. Ada traktor, ada bibit kopi dan kakao yang kita siapkan untuk Pak Gubernur dan Rakyat Sulawesi Barat," ungkap Amran.

Selain memberikan bantuan benih padi dan jagung, dia juga memberikan bantuan benih kopi sebanyak 600 hektare, benih kakao sebanyak 500 hektare serta alsintan seperti traktor untuk meningkatkan produksi sektor pertanian dan perkebunan di Sulawesi Barat. Amran menjelaskan kedaulatan pangan di Sulawesi Barat sangat strategis untuk didorong sebagai penyuplai kebutuhan pangan yang akan segera meningkat seiring ibu kota baru tersebut bakal didatangi oleh penduduk.

Di sisi lain, Pj Gubernur Sulawesi Barat, Zudan, menyampaikan, kesempatan yang diberikan Amran untuk mengembangkan sektor pertanian dan meningkatkan penghasilan petani Sulawesi Barat akan dimanfaatkan secara optimal.

"Ini adalah bantuan yang luar biasa untuk Sulawesi Barat dan akan kami manfaatkan secara sangat optimal karena ini konkrit untuk masyarakat, betul-betul diharapkan masyarakat Sulawesi Barat. Terima kasih Bapak Presiden, Bapak Menteri, dan seluruh jajaran Kementerian Pertanian," kata Zudan.

Sebelumnya, Perum Bulog sudah menyiapkan gudang pangan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Gudang tersebut berjarak sekitar 3 jam dari IKN.

"Gudang memiliki gudang yang berjarak kurang lebih kalau tidak salah sekitar 2 sampai 3 jam dari IKN, saat ini sudah ada," kata Direktur Utama Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi, dalam acara Halal Bihalal di Kantor Bulog, Jakarta, Kamis (25/4/2024).

Baca juga artikel terkait IKN atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Flash news
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Intan Umbari Prihatin