Menuju konten utama

Mengintip TPS 013 Petogogan, Tempat Agus Yudhoyono Nyoblos

TPS 013 di Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menjadi tempat Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019.

Mengintip TPS 013 Petogogan, Tempat Agus Yudhoyono Nyoblos
TPS 013 Petogogan, Tempat Agus Harimurti Yudhoyono yoblos. tirto.id/Reja Hidayat.

tirto.id - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 013 di Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menjadi tempat Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019.

Berdasarkan laporan warga di lokasi, sekira pukul 07.30 WIB pencoblosan di TPS 13 sudah dimulai. Petugas TPS langsung memanggil satu per satu nama-nama pemilih sebagaimana sudah terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT).

"Persiapannya dari jam 6 pagi, mulainya jam 7.30," kata Iwan Firgi, Sekretaris RW 02, Petogogan kepada Tirto, Jakarta, Rabu (17/4/2019)

Warga Petogogan juga tampak mulai berdatangan ke TPS 013 untuk menggunakan hak pilih. Beberapa saksi dari masing-masing paslon capres dan partai juga hadir untuk mengawasi proses pemungutan suara.

Berdasarkan data KPU DKI Jakarta, jumlah DPT di TPS 13 sebanyak 263 orang, terdiri 134 pemilih laki-laki dan 129 perempuan. Selain Agus, sang istri Annisa Pohan serta mertuanya Aulia Pohan, juga terdaftar dalam DPT di TPS 13.

Pada Pilpres 2014, Kelurahan Petogogan dimenangkan oleh calon presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla sebesar 4.125 suara atau 53,02%, sementara calon presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sebesar 3.655 suara atau 46,98%.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu Serentak 2019 pada hari ini, Rabu, 17 April 2019. Masyarakat yang mendapatkan hak pilihnya diharapkan kedatangannya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang dibuka pada pukul 07.00 WIB.

Pemilu 2019 kali ini melaksanakan pemilihan secara serentak mulai dari calon anggota legislatif (caleg) tingkat kota/kabupaten, provinsi, pusat, perwakilan daerah, hingga pasangan calon presiden dan wakil presiden.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Reja Hidayat

tirto.id - Politik
Reporter: Reja Hidayat
Penulis: Reja Hidayat
Editor: Maya Saputri