Menuju konten utama

Man United vs Crystal Palace EPL 2023-24: Prediksi, H2H, Live TV

Prediksi Manchester United vs Crystal Palace dalam jadwal EPL 2023/2024 menurut head to head. Cek link live streaming Man United vs Palace & jam tayang.

Man United vs Crystal Palace EPL 2023-24: Prediksi, H2H, Live TV
Prediksi Manchester United vs Crystal Palace dalam jadwal EPL 2023/2024 menurut head to head. Cek link live streaming Man United vs Palace & jam tayang. (Foto AP/Dave Thompson)

tirto.id - Prediksi Manchester United vs Crystal Palace dalam lanjutan EPL 2023/2024 di Stadion Old Trafford, Manchester, mengarah pada kemenangan tuan rumah. Laga ini jadi kesempatan untuk Ibllis Merah yang tercecer di 9 besar klasemen Liga Inggris merangsek ke zona Europa League.

Jika tidak ada perubahan, live streaming Manchester United vs Crystal Palace pada Sabtu 30 September 2023 dapat ditonton pada pukul 21.00 WIB. Laga EPL 2023/2024 yang tayang Sabtu (30/9) adalah partai Tottenham vs Liverpool di SCTV.

Duel Man United vs Crystal Palace adalah duel kedua tim secara beruntun. Sebelumnya, pada Rabu (27/9), Iblis Merah dan The Eagles berjumpa di putaran ketiga Carabao Cup 2023/2024. Manchester United menang mudah 3-0 melalui gol Alejandro Garnacho, Casemiro, dan Anthony Martial.

United tentu ingin mempertahankan momentum. Apalagi jika bisa mengalahkan Palace, tim asuhan Erik Ten Hag akan mencatatkan 3 kemenangan beruntun. Namun, The Eagles yang secara poin cuma tertinggal 1 angka dari United di klasemen EPL, tidak mau menyerah begitu saja. Kalah berarti Palace akan merosot ke papan bawah.

Prediksi Manchester United vs Crystal Palace EPL 2023/2024

Manchester United asuhan Erik ten Hag perlahan bisa bangkit dari hasil buruk awal musim. Kemenangan atas Palace kemarin merupakan kelanjutan dari keberhasilan mengalahkan Burnley 0-1 akhir pekan lalu. Untuk pertama kalinya musim ini, Iblis Merah bisa meraih back-to-back kemenangan di semua kompetisi.

Sebelum 2 kemenangan itu United menorehkan hasil 3 kekalahan beruntun atas Arsenal, Brighton, dan Bayern Munchen. Total sebelum kemenangan atas Burnley dan Palace tersebut The Red Devils, julukan United, hanya bisa meraih hasil 2 kemenangan dan 4 kekalahan. Bukan catatan apik untuk sebuah klub yang disebut sedang melakukan revolusi di bawah Ten Hag.

Kritik mengalir deras kepada United, terutama soal sektor pertahanan mereka karena dalam 6 laga tersebut Iblis Merah kebobolan 14 gol dan hanya bisa sekali meraih clean sheet.

Kini, Manchester United sudah menunjukkan perubahan apik. Mereka menang lawan Burnley dan Palace tanpa kebobolan. Jelang laga kontra Palace, Ten Hag berharap timnya bisa meneruskan momentum positif ini.

"Mood di dalam tim selalu bagus tapi pastinya ketika tidak menang muncul rasa kecewa dan frustrasi. Kami tahu bahwa kami belum berada di posisi sesuai harapan. Jadi kami harus membangun momentum dari sini dan mengejar tim lain," kata Ten Hag dikutip laman resmi klub.

Di sisi lain, Palace kini merasa termotivasi dengan kekalahan di Carabao Cup 2023/2024. Secara permainan, The Eagles saat itu memang di bawah United. Palace hanya menguasai bola sebanyak 31 persen, sedangkan United punya 69 persen.

The Eagles melepaskan 4 tembakan, 2 di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Iblis Merah mengirim 14 tembakan, 7 di antaranya on target. Catatan buruk Palace itu ingin dikubur. Kini, mereka siap bangkit.

Menariknya, Crystal Palace sejauh ini cukup bagus saat melakoni laga tandang. Khusus di EPL, mereka bisa meraih 4 3 laga away. Untuk semua kompetisi, prestasi Palace di partai tandang adalah 2 kemenangan, 2 imbang, dan 2 kekalahan.

"Kami mengakui mereka (MU) lebih hebat dari kami (di Carabao Cup) dan sekarang kami perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi pertandingan hari Sabtu. Laga tersebut akan berbeda. Kekalahan ini saya pikir akan memberi kami motivasi lebih besar untuk memenangi laga hari Sabtu nanti," tutur Jordan Ayew.

Prediksi Susunan Pemain Manchester United vs Crystal Palace

Skuad terbaik akan diturunkan baik oleh Erik Ten Hag untuk kubu Manchester United, maupun Roy Hodgson di kubu Crystal Palace. Kedua juru taktik sebelumnya melakukan rotasi di Carabao Cup.

United diperkirakan akan kembali memainkan Marcus Rashford, Rasmus Højlund, dan Bruno Fernandes sejak awal. Menarik dinanti juga apakah Sofyan Amrabat kembali bermain sebagai bek kiri atau Ten Hag memilih Sergio Reguilón.

Palace sendiri kabarnya harus kehilangan Odsonne Édouard karena cedera. Jika benar dia absen, hal ini akan menjadi kerugian bagi Palace karena Édouard adalah top skor Palace di EPL musim ini dengan koleksi 4 gol.

Manchester United (4-2-3-1): André Onana; Diogo Dalot, Raphaël Varane, Victor Lindelöf, Sofyan Amrabat; Casemiro, Christian Eriksen; Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho, Marcus Rashford; Rasmus Højlund. Pelatih: Erik ten Hag

Crystal Palace (4-2-3-1): Sam Johnstone; Joel Ward, Joachim Andersen, Marc Guéhi, Tyrick Mitchell; Cheick Doucouré, Will Hughes; Jeffrey Schlupp, Eberechi Eze, Jordan Ayew; Jean-Philippe Mateta. Pelatih: Roy Hodgson

Rekor Head to Head (H2H) Manchester United vs Crystal Palace

Palace tentu ingin mengulang apiknya performa mereka di Old Trafford pada musim 2020/2021 lalu. Itu merupakan kali terakhir The Eagles menang di kandang United dengan skor 1-3 melalui gol Andros Townsend dan Wilfried Zaha (2).

Itu merupakan kemenangan kedua beruntun bagi Palace di Old Trafford di ajang EPL. Semusim sebelumnya Palace juga bisa membawa pulang 3 poin berkat kemenangan 1-2.

5 Pertemuan Terakhir Manchester United vs Crystal Palace:

27-09-2023: Manchester United vs Crystal Palace 3-0

04-02-2023: Manchester United vs Crystal Palace 2-1

18-01-2023: Crystal Palace vs Manchester United 1-1

19-07-2022: Manchester United vs Crystal Palace 3-1

22-05-2022: Crystal Palace vs Manchester United 1-0

5 Pertandingan Terakhir Manchester United:

27-09-2023: Manchester United vs Crystal Palace 3-0

24-09-2023: Burnley vs Manchester United 0-1

21-09-2023: Bayern Munchen vs Manchester United 4-3

16-09-2023: Manchester United vs Brighton 1-3

03-09-2023: Arsenal vs Manchester United 3-1

5 Pertandingan Terakhir Crystal Palace:

27-09-2023: Manchester United vs Crystal Palace 3-0

23-09-2023: Crystal Palace vs Fulham 0-0

16-09-2023: Aston Villa vs Crystal Palace 3-1

03-09-2023: Crystal Palace vs Wolverhampton 3-2

30-08-2023: Plymouth Argyle vs Crystal Palace 2-4

Live Streaming Man United vs Crystal Palace EPL 2023/2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Inggris antara Manchester United vs Crystal Palace di Stadion Old Trafford, Manchester, dapat Anda saksikan melalui live streaming Vidio, Sabtu 30 September 2023 pukul 21.00 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga Inggris 2023/2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Terdapat Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, juga Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590.

Selain itu, ada Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390.

Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming Manchester United vs Crystal Palace di Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus