Menuju konten utama

Luhut & PM China Bakal Jajal Kereta Cepat Hari Ini

Perdana Menteri China Li Qiang bersama Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan bakal menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Rabu (6/9/2023) hari ini.

Luhut & PM China Bakal Jajal Kereta Cepat Hari Ini
Rangkaian comprehensive inspection train (CIT) Kereta Cepat menjalani persiapan untuk uji coba dinamis di jalur Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (15/11/2022). ANTARA FOTO/Novrian Arbi/nz

tirto.id - Perdana Menteri China Li Qiang bersama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bakal menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Rabu (6/9/2023) hari ini. Wakil Menteri BUMN Rosan P. Roeslani menuturkan, waktu uji coba kemungkinan akan dilakukan sore.

"Jadi sebetulnya besok rencana dari Prime Minister China dan juga bersama-sama dengan pak Menko yang akan melakukan testing dari kereta cepat, besok tanggal 6. Iya betul besok," kata Rosan saat konferensi pers di Media Center KTT ke-43 ASEAN di Jakarta, Selasa (5/9/2023) kemarin.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menargetkan peresmian Kereta Cepat Jakarta-Bandung pada 1 Oktober 2023. Peresmian ini dilakukan apabila semua pengujian kereta cepat berjalan lancar dan aman.

"Sesuai target, rencananya memang diresmikan di awal Oktober," kata Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati saat dikonfirmasi Tirto, Senin (4/9/2023).

Pengoperasian Kereta Cepat Jakarta-Bandung dilakukan secara bertahap mulai dari 8 perjalanan kereta pada Oktober. Lalu, pada November bertambah menjadi 28 perjalanan kereta, pada Desember terdapat 40 perjalanan kereta, dan Januari 2024 mencapai 68 perjalanan kereta.

Dalam kesempatan berbeda, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga menargetkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung bisa beroperasi dengan penumpang pada Oktober mendatang. Saat ini, serangkaian uji coba kereta cepat terus dilakukan hingga dinyatakan siap beroperasi.

“Kami bersama KCIC terus berupaya melakukan penyempurnaan dengan melakukan serangkaian uji coba. Mudah-mudahan uji coba berjalan lancar dengan hasil yang baik, sehingga sudah bisa digunakan masyarakat pada bulan Oktober 2023,” ujar Budi Karya dalam pernyataanya.

Sejumlah pembangunan tengah dilakukan untuk mengoptimalkan perjalanan kereta feeder. Secara keseluruhan akan ada pembangunanskybridgedi Stasiun Padalarang, Cimahi, dan Bandung, serta pembangunanflyoverCiroyom dan Pusdikpom. Semuanya ditargetkan selesai pada tahun ini.

Baca juga artikel terkait UJI COBA KERETA CEPAT JAKARTA BANDUNG atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Bisnis
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Intan Umbari Prihatin