tirto.id - Live streaming pertandingan Timnas Indonesia vs Antalyaspor dapat dinikmati via Indosiar. Laga uji coba tersebut diselenggarakan malam ini, Minggu (28/11/2021), mulai pukul 20.30 WIB.
Bentrok kali ini menjadi partai penutup bagi Timnas Indonesia sebelum bertanding untuk Piala AFF 2020 pada Desember mendatang.
Sejauh ini, skuad Garuda sudah melakukan 2 kali laga persahabatan selama berada di Turki. Pasukan arahan Shin Tae-yong memang sempat tumbang atas Afghanistan via skor 0-1 di Stadion Gloria Sports Arena, Selasa (16/11) lalu.
Namun demikian, Evan Dimas Darmono dan kolega mampu memetik hasil maksimal pada penampilan kedua. Meladeni Myanmar di Emirhan Sports Complex, Kamis (25/11), Indonesia mengamuk melalui hasil akhir 4-1.
Deretan pencetak gol di antaranya adalah Ricky Kambuaya, Irfan Jaya, Witan Sulaeman, dan Ezra Walian. Satu-satunya balasan lawan dicetak Hlaing Bo Bo.
"Saat ini tim telah berkembang semakin oke. Fisik dan finishing juga makin meningkat, terbukti empat gol tercipta di laga ini. Gol saya tadi memotivasi agar di ajang Piala AFF 2020 dapat meraih hasil terbaik," kata Irfan Jaya, dikutip laman resmi PSSI.
Melihat performa anggota skuad Garuda yang sedang moncer, maka kontra Antalyaspor mendatang bisa menjadi ajang untuk menguji konsistensi.
Sebagai duel terakhir sebelum terjun menuju gelanggang Piala AFF, Shin Tae-Yong selaku peramu strategi diprediksi bakal menurunkan komposisi skuad utama di atas lapangan sebelum tampil di arena sesungguhnya.
Sementara dalam turnamen Piala AFF mendatang, Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
Laga perdana dijalani pada Selasa, (9/12). Kamboja menjadi lawan pertama. 3 hari berselang, Timnas dijadwalkan meladeni Laos disusul partai melawan Vietnam, (15/12). Sebagai laga penutup Grup B, Malaysia sudah menunggu Indonesia. Partai big match tersebut digeber pada Minggu (19/12).
Hasil 5 Laga Terakhir Indonesia
25/11/21: Indonesia vs Myanmar 4-1
16/11/21: Afghanistan vs Indonesia 2-1
11/10/21: Taiwan vs Indonesia 0-3
07/10/21: Indonesia vs Taiwan 2-1
11/06/21: UEA vs Indonesia 5-0
Hasil 5 Laga Terakhir Antalyaspor
27/11/21: Antalyaspor vs Analyaspor 3-0
20/11/21: Hatayspor vs Antalyaspor 3-1
06/11/21: Antalyaspor vs Altay 1-0
02/11/21: Giresunspor vs Antalyaspor 1-2
28/10/21: Antalyaspor vs Diyarbekirspor 5-0
Siaran Langsung Indonesia vs Antalyaspor di Indosiar
Pertandingan uji coba antara Indonesia vs Antalyaspor dapat disaksikan via siaran langsung Indosiar mulai pukul 20.30 WIB malam hari. Duel digeber pada Minggu (28/11/2021).
Link Live Streaming Indonesia vs Antalyaspor Indosiar
Link Live Streaming Indonesia vs Antalyaspor Vidio
Perkiraan Susunan Pemain Timnas
Indonesia (4-3-3): Muhammad Riyandi; Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan; Rachmat Irianto, Evan Dimas Darmono, Ricky Kambuaya; Irfan Jaya, Witan Sulaeman, Ezra Walian.
Daftar Skuat Timnas Indonesia
Kiper
1. M. Riyandi, Barito Putera
2. Syahrul Fadillah, Tira Persikabo
Bek
3. Fachrudin Aryanto, Madura United
4. Victor Igbonefo, Persib
5. Ryuji Utomo, Penang FC
6. Alfeandra Dewangga, PSIS
7. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners
8. Pratama Arhan, PSIS
9. Edo Febriansyah, Persita
10. Vava Mario, Persik Kediri
Tengah
11. Yabes Roni, Bali United
12. Evan Dimas, Bhayangkara FC
13. Kadek Agung, Bali United
14. Rachmat Irianto, Persebaya
15. Ahmad Agung, Persik Kediri
16. Ricky Kambuaya, Persebaya
17. Witan Sulaiman, Lechia Gdańsk
18. Irfan Jaya, PSS Sleman
19. Ramai Rumakiek, Persipura
Depan
20. Kushedya Hari Yudo, Arema FC
21. Dedik Setiawan, Arema FC
22. Hanis Saghara, Tira Persikabo
23. Ezra Walian, Persib
===================
Berdasarkan informasi terakhir dari akun media sosial PSSI, pertandingan Timnas Indonesia vs Antalyaspor pada Minggu, 28 November 2021 pukul 20.00 WIB tidak akan ditayangkan live di Indosiar. Pertandingan yang daapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar adalah laga Persib vs Arema FC.
Baca selengkapnya di artikel "Jadwal Friendly Timnas Indonesia vs Antalyaspor Jam Tayang Hari Ini", https://tirto.id/glL
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto