Menuju konten utama

Korea Selatan vs Meksiko: Vela Cetak Penalti ke-14 Piala Dunia 2018

Jumlah penalti Piala Dunia 2018 telah melampaui jumlah penalti edisi 2014.

Korea Selatan vs Meksiko: Vela Cetak Penalti ke-14 Piala Dunia 2018
Proses gol Carlos Vela dari titik putih pada pertandingan Grup F antara Timnas Korea Selatan vs Timnas Meksiko di Rostov Arena, Rostov-on-Don, Rusia, Sabtu (23/06/2018). AP Photo/Eduardo Verdugo

tirto.id - Penalti Carlos Vela dalam laga Korea Selatan vs Meksiko adalah penalti ke-14 di Piala Dunia 2014.

Penalti itu diberikan setelah bola yang ditendang Guardado mengenai tangan bek kanan Korea yang berusaha menjatuhkan diri untuk menghadang bola. Hands ball di dalam kotak penalti sangat jelas sehingga wasit tidak membutuhkan bantuan VAR untuk mengambil keputusan. Carlos Vela berhasil mengecoh kiper lawan yang terjatuh ke sisi kanan sementar bola melaju ke sisi kiri.

Penalti yang dihadiahkan kepada Meksiko saat kontra Korea Selatan (Sabtu, 23/6/2018), dan berhasil dikonversi menjadi gol yang memberikan keunggulan 1-0 untuk Meksiko, adalah penalti ke-14 di Piala Dunia 2018. Jumlah 14 ini telah melampaui jumlah seluruh penalti yang terjadi pada Piala Dunia 2014, yang hanya berjumlah 13.

Penalti pertama di Piala Dunia 2018 didapatkan oleh Portugal dalam laga kontra Spanyol dan diubah menjadi gol oleh Cristiano Ronaldo. Tiga di antara ke-14 penalti pada Piala Dunia 2018 ini gagal diubah menjadi gol, yaitu oleh Lionel Messi (Argentina vs Islandia), Christian Cueva (Peru vs Denmark), dan Gylfi Sigurdsson (Islandia vs Nigeria).

Sebagian di antara penalti ini diberikan setelah wasit memeriksa VAR (Video Assistan Referee). Ada 6 kali penalti yang diberikan setelah wasit memeriksa VAR. Sisanya, atau 8 kali penalti, diberikan karena pelanggaran terjadi sangat jelas dan dapat dilihat tanpa bantuan rekaman video.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari An Ismanto

tirto.id - Olahraga
Penulis: An Ismanto
Editor: An Ismanto