Menuju konten utama

Konser Taylor Swift di Austria Batal karena Ancaman Teror ISIS

Konser Taylor Swift di Wina, Austria, diancam teror ISIS dan akhirnya batal. Dua orang ditangkap terkait kejadian ini.

Konser Taylor Swift di Austria Batal karena Ancaman Teror ISIS
Taylor Swift The Eras Tour. youtube/Taylor Swift

tirto.id - Konser Taylor Swift bertajuk "The Eras Tour" di Wina, Austria, dilaporkan batal digelar karena dugaan ancaman serangan teror ISIS (Islamic State of Iraq and Syria). Dua orang telah ditangkap oleh pihak keamanan.

Dilaporkan AP News, konser Taylor Swift di Wina dibatalkan setelah pihak berwenang mengumumkan penangkapan dua orang atas dugaan rencana serangan terhadap acara tersebut.

Konser Taylor Swift di Austria sebagai bagian dari "The Eras Tour" sebenarnya diagendakan berlangsung selama tiga hari yakni pada Kamis-Sabtu tanggal 8-10 Agustus 2024, di Stadion Ernst Happel, Wina.

Namun, pagelaran konser tersebut akhirnya batal menyusul langkah polisi yang sudah menangkap dua orang yang dikatakan termasuk ekstremis.

Dua Orang Ditangkap, Diduga Terkait ISIS

Mengutip The Guardian, dua orang ditangkap aparat keamanan karena diduga melakukan rencana serangan dengan sasaran konser Taylor Swift di Wina, Austria.

Pihak berwenang telah menangkap pria muda berusia 19 tahun yang dicurigai merencanakan sejumlah serangan di Wina. Konser Taylor Swift bertajuk "The Eras Tour" adalah sasaran utama.

Masih berdasarkan sumber yang sama, orang yang ditangkap itu disebut sudah berbaiat kepada kelompok ISIS. Kepala keamanan tertinggi Austria, Franz Ruf, mengatakan bahwa pria tersebut kini ditahan di tempat yang berjarak satu jam dari ibu kota.

"Kami telah menetapkan tindakan persiapan yang sesuai dan fokus pelaku berusia 19 tahun itu adalah konser Taylor Swift di Wina," ungkap Franz Ruf.

Laporan AP News menyebutkan, penangkapan terjadi pada hari Rabu, (7/8/2024). Pria 19 tahun yang termasuk tersangka utama ditangkap di Ternitz, selatan Wina. Sedangkan pelaku kedua ditangkap di Wina.

Kata Franz Ruf, kedua warga negara Austria itu diyakini sudah terpapar faham radikalisme melalui internet. Dalam penangkapan itu, aparat turut mengamankan barang bukti berupa bahan-bahan kimia.

Konser Taylor Swift di Wina Dibatalkan

Barracuda Music selaku panitia penyelenggara menyampaikan via Instagram, tiga konser The Eras Tour Taylor Swift akhirnya dibatalkan. Meskipun demikian, mereka memastikan bahwa seluruh tiket yang sudah dibeli bakal dikembalikan selama 10 hari ke depan.

"Dengan adanya konfirmasi dari pejabat pemerintah mengenai rencana serangan teroris di Ernst Happel Stadium, kami tidak punya pilihan lain selain membatalkan tiga pertunjukan yang telah dijadwalkan demi keselamatan semua orang," tulis mereka.

"Semua tiket akan dikembalikan secara otomatis dalam waktu 10 hari kerja ke depan," lanjutnya, seperti disampaikan via akun IG @barracuda.music.

Tiket konser Taylor Swift di Austria sejatinya sudah habis terjual. Sebanyak 170.000 penggemar sudah siap menyaksikan konser tersebut.

Baca juga artikel terkait INTERNASIONAL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya