Menuju konten utama

Kompleks Candi Dieng, Harga Tiket Masuk dan Cara Menuju ke Lokasi

Cara menuju ke Kompleks Candi Dieng di Wonosobo, Jawa Tengah dan harga tiket Masuk untuk wisatawan.

Kompleks Candi Dieng, Harga Tiket Masuk dan Cara Menuju ke Lokasi
Wisatawan mengunjungi kawasan wisata Candi Arjuna Dieng di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Sabtu (5/2/2022). ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra/rwa.

tirto.id - Kompleks Candi Dieng adalah salah satu kumpulan candi-candi Hindu yang terletak di kaki pegunungan Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah.

Mengutip situs candi.perpusnas.go.id, Kawasan Candi Dieng menempati dataran pada ketinggian 2000 m di atas permukaan laut, memanjang arah utara-selatan sekitar 1900 m dengan lebar sepanjang 800 m.

Kumpulan Candi Dieng ini beraliran Syiwa yang diperkirakan dibangun antara akhir abad ke-8 sampai awal abad ke-9 ini diduga merupakan candi tertua di Jawa.

Para ahli memperkirakan Candi Dieng dibangun atas perintah raja-raja dari Wangsa Sanjaya meskipun hingga kini belum ditemukan informasi tertulis mengenai asal-usul kompleks candi ini.

Hingga saat ini, belum ditemukan informasi tertulis tentang sejarah Candi Dieng. Di kawasan Dieng ini ditemukan sebuah prasasti berangka tahun 808 M, yang merupakan prasasti tertua bertuliskan huruf Jawa kuno, yang masih masih ada hingga saat ini.

Sebuah Arca Syiwa yang ditemukan di kawasan ini sekarang tersimpan di Museum Nasional di Jakarta. Pembangunan Candi Dieng diperkirakan berlangsung dalam dua tahap.

Tahap pertama yang berlangsung antara akhir abad ke-7 sampai dengan perempat pertama abad ke-8, meliputi pembangunan Candi Arjuna, Candi Semar, Candi Srikandi dan Candi Gatutkaca. Tahap kedua merupakan kelanjutan dari tahap pertama, yang berlangsung samapi sekitar tahun 780 M.

Dalam buku The Indianized States of Southeast Asia (1968) suntingan George Coedès dan Walter F. Vella disebutkan bahwa bangunan-bangunan keagamaan yang ada di pegunungan Dieng tersebut berasal dari Kerajaan Kalingga (594-782 M).

Kompleks Candi Dieng terdiri dari 8 bangunan. Para ahli memperkirakan bahwa Candi Dieng dibangun melalui dua tahap.

Tahap pertama meliputi Candi Arjuna, Candi Semar, Candi Srikandi, dan Candi Gatotkaca, diperkirakan dilakukan akhir abad 7 hingga abad 8. Pembangunan berlanjut pada tahap kedua sampai sekitar tahun 780 M.

PARIWISATA DI DIENG KEMBALI MENGGELIAT

Sejumnlah wisatawan mengunjungi kompleks Candi Arjuna di Dataran Tinggi Dieng, Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Selasa (23/11/2021).ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom.

Cara Menuju Lokasi Candi Dieng

Wisata Dieng menjadi salah satu destinasi yang cukup diminati, karena berada di dataran tinggi dengan suhu yang dingin.

Anda bisa berkunjung ke Dieng, melalui Kota Wonosobo. Jarak dari pusat kota ke Kompleks Candi Dieng yaitu sekitar 24,2 km, dengan durasi perjalanan kurang lebih 1 jam dengan kendaraan pribadi.

Untuk akses menuju ke Kompleks Dieng, terdapat 3 jenis angkutan umum yang bisa digunakan oleh para wisatawan, yaitu shuttle bus jurusan Wonosobo-Batur, taksi dna dan jasa ojek.

Harga Tiket Masuk Kompleks Candi Dieng

Harga tiket masuk ke lokasi Candi Dieng berkisar antara Rp15.000 hingga Rp30.000 per orang.

Kompleks Candi Dieng terbagi menjadi 3 kelompok gugusan candi-candi dan dengan satu candi yang berdiri sendiri.

Candi-Candi tersebut dinamakan dengan mengadopsi nama-nama dari tokoh atau istilah dalam epos Mahabarata.

Tiga kelompok candi tersebut adalah kelompok Arjuna, kelompok Gatotkaca, dan kelompok Dwarawati, dan satu candi yang berdiri sendiri adalah Candi Bima.

Baca juga artikel terkait PARIWISATA atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Iswara N Raditya