Menuju konten utama

Komisi III akan Gelar Uji Kelayakan Calon Kapolri Idham Azis Besok

Komisi III DPR RI akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap calon tunggal kapolri Komjen Pol Idham Azis pada Rabu, 30 Oktober 2019.

Komisi III akan Gelar Uji Kelayakan Calon Kapolri Idham Azis Besok
Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis bersama Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono dan Kapendam Jaya Kolonel Inf Kristomei Sianturi memberikan keterangan kepada media usai mengikuti rapat bersama Kapolri, Panglima TNI, Menkopolhukam dan Mendagri di gedung Promoter Polda Metro Jaya, Minggu (23/9/2018). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

tirto.id - Usai pimpinan komisi dan anggotanya ditetapkan, Komisi III DPR RI segera menggelar uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon tunggal Kapolri Komjen Pol Idham Azis, Rabu (30/10/2019) besok.

Ketua Komisi III Herman Herry mengatakan sebelum melakukan fit and proper test, Komisi III terlebih dulu akan mengunjungi kediaman Idham Azis pada Rabu pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

"Jika kami mendapat persetujuan dari seluruh anggota untuk melakukan fit and proper test, maka agendanya adalah besok pagi pukul 09.00 WIB kami akan mengunjungi kediaman calon kapolri untuk melihat latar belakang kehidupan beliau pribadi dan keluarganya," kata Herman di ruang rapat Komisi III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (29/10/2019).

Selanjutnya, kata Herman, Komisi III akan menerima masukan dari elemen masyarakat terkait sosok serta kemampuan Idham Azis selama berkarier di kepolisian.

Setelah itu, kata politikus PDIP ini, sore harinya Komisi III akan menggelar fit and proper test terhadap Idham yang kini menjabat sebagai Kabareskrim Polri itu.

Komisi III juga akan langsung menetapkan Idham Azis sebagai calon kapolri terpilih di tingkat pertama yakni di Komisi III usai menggelar uji kelayakan dan kepatutan.

"Mungkin malam harinya kami akan lakukan penetapan calon kapolri terpilih yang dibuatkan keputusan tingkat pertama di komisi III kemudian hari kamis kami teruskan ke paripurna," jelas Herman.

Baca juga artikel terkait CALON KAPOLRI atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Hukum
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Abdul Aziz