Menuju konten utama

Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF U-19 Hingga Sabtu 7 Juli 2018

Timnas U-19 Indonesia memastikan diri lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2018.

Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF U-19 Hingga Sabtu 7 Juli 2018
Pesepak bola Indonesia U-19 Witan Sulaeman berebut bola dengan pesepak bola Vietnam U-19 Nguyne Hung Thien Duc dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U19 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (7/7/2018). ANTARA FOTO/Zabur Karuru

tirto.id - Grup A Piala AFF U-19 2018 telah merampungkan tiga laga gameweek keempat pada Sabtu (7/7/2018), dan klasemen terbaru pun mengalami perubahan. Tuan rumah Timnas U-19 Indonesia menjadi tim pertama yang memastikan satu tiket lolos ke semifinal.

Tampil di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam berakhir 1-0. Gol kemenangan Garuda Nusantara lahir lewat kaki Muhammad Rafli Mursallim.

Tambahan tiga poin membuat Indonesia kian kokoh di puncak dengan 12 angka, unggul dua dari Thailand dan lima dari Vietnam. Dengan situasi ini, skuat asuhan Indra Sjafri pun memastikan lolos ke semifinal.

Adapun pada duel lain Thailand membantai Filipina 5-0. Kemenangan ini membuat mereka juga mendekatkan diri dengan kepastian ke semifinal. Mereka tinggal memerlukan hasil imbang di laga pamungkas kontra Indonesia, Senin (9/7/2018).

Laga Indonesia vs Thailand mendatang pun menjadi duel yang sekaligus merupakan perebutan status juara grup. Thailand perlu menang untuk berada di puncak, sedangkan Indonesia hanya butuh imbang.

Pada hari yang sama, ada pula satu pertandingan lain yang mempertemukan Singapura vs Laos. Duel ini berakhir dengan skor 0-5.

Tambahan tiga poin membuat Laos naik ke peringkat empat dengan capaian tiga angka, unggul selisih gol dari Filipina. Adapun Singapura masih berada di posisi juru kunci dengan poin nol.

Berikut Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF U-19 2018

PosTimMain SG Poin
1 Indonesia 4+912
2 Thailand4+1410
3 Vietnam4+87
4 Laos 4−23
5 Philippines 4−123
6 Singapore 4−160

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan