tirto.id - Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan akan mengikuti Piala AFF U-19 2019 di Vietnam pada 4-18 Agustus 2019. Garuda Nusantara masuk di Grup A lima negara lainnya, yaitu Myanmar, Laos, Timor-Leste, Filipina, dan Brunei.
Dalam pemusatan latihan (TC) tahap akhir, coachFakhri Husaini mempertahankan 26 pemain yang dipersiapkan untuk mengikuti ajang tersebut. Namun, dia hanya akan membawa 23 penggawa saja. Dengan demikian, akan ada tiga nama yang tereliminasi.
Pada edisi kali ini, Piala AFF U-19 diikuti oleh 12 negara peserta dengan penambahan Australia. Jika Indonesia U-19 tergabung di Grup A, maka di Grup B akan ada diisi Malaysia, Thailand, Vietnam, Kamboja, Singapura, dan Australia.
Laga perdana Timnas U-19 adalah menghadapi Filipina U-19 pada Selasa (6/8) pukul 15.30 WIB di Stadion Di An. Dilanjutkan pertandingan berikutnya, Garuda Nusantara secara berurutan akan meladeni Timor Leste, Brunei, Laos, dan terakhir Myanmar.
Jika lolos sebagai juara grup, maka Indonesia dijadwalkan akan melakoni laga semifinal melawan runner-up Grup B pada Sabtu, (17/8) pukul 15.30 WIB di Stadion Binh Duong.
Namun, apabila menempati posisi kedua di klasemen akhir, maka tim asuhan Fakhri Husaini akan bertemu jawara Grup A di laga semifinal kedua pukul 18.30 di tempat yang sama.
Fakhri Husaini sendiri sudah menyiapkan skuad untuk menghadapi Piala AFF U-19 tahun ini. TC digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, dari tanggal 1 Juli sampai 2 Agustus 2019 mendatang.
"Saya berharap, pemain yang masih ada dapat menunjukkan konsistensinya dalam berlatih dan mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Karena saya mencari pemain yang memiliki aspek fisik, teknik, skill, taktik dan mental yang bagus," beber mantan pemain PKT Bontang itu, dikutip laman resmi PSSI, Rabu (11/7).
Berikut Jadwal Lengkap Timnas U-19 di Piala AFF U-19 2019.
Babak Penyisihan
Selasa (6/8/2019)
Indonesia U-19 vs Filipina U-19, pukul 15.30 WIB
Kamis (8/8/2019)
Indonesia U-19 vs Timor-Leste U-19, pukul 18.30 WIB
Sabtu (10/8/2019)
Brunei U-19 vs Indonesia U-19, pukul 18.30 WIB
Senin (12/8/2019)
Indonesia U-19 vs Laos U-19, pukul 15.30 WIB
Rabu (14/8/2019)
Myanmar U-19 vs Indonesia U-19, pukul 15.30 WIB
Babak Semifinal
Sabtu (17/8/2019)
Juara Grup A vs runner-up Grup B, pukul 15.30 WIB
Juara Grup B vs runner-up Grup A, pukul 18.30 WIB
Final
Minggu (19/8/2019) pukul 18.30 WIB
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus