Menuju konten utama

Kemenag: Transparansi Magnet Raih Kepercayaan Publik

Wibowo Prasetyo menyebutkan, transparansi menjadi salah satu magnet bagi kepercayaan publik.

Kemenag: Transparansi Magnet Raih Kepercayaan Publik
Staf Khusus Menteri Agama (Stafsus Menag) Wibowo Prasetyo di Banda Aceh, Minggu (25/2/2024). Foto/Kemenag

tirto.id - Staf Khusus Menteri Agama Wibowo Prasetyo mengatakan, transparansi menjadi salah satu magnet bagi kepercayaan publik. Dalam mewujudkan transparansi, Kementerian Agama (Kemenag) menggandeng media. Hal ini juga untuk memberikan manfaat yang besar dalam menciptakan lingkungan good governance.

Menurut dia, terciptanya good governance di Kemenag memang merupakan komitmen langsung dari Menag Yaqut Cholil Qoumas. Tak cuma good governance, Kemenag disebut memiliki layanan yang lebih efektif, efisien serta akuntabel melalui peran media.

"Transformasi layanan dan good governance yang sejak awal menjadi komitmen Menag Gus Yaqut Cholil Qoumas juga akhirnya terwujud," ucap Wibowo dalam keterangannya, Senin (26/2/2024).

"Kolaborasi dengan melibatkan peran konstruktif dari media ini menjadi kebutuhan karena terbukti memberikan manfaat dan dampak yang besar," lanjutnya.

Kemenag, menurut Wibowo, tergolong memiliki transparansi yang tinggi. Sebab, Kemenag telah beberapa kali memperoleh pemberian serta penghargaan atas kinerja yang transparan. Pada 2023, Kemenag mendapat penghargaan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik dengan kualifikasi informatif dari Komisi Informasi Pusat (KIP).

Selain itu, Kemenag juga mendapatkan predikat baik dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) usai menerapkan sistem manajemen merit di kementerian tersebut.

Dalam kesempatan itu, ia berharap kerja sama antara Kemenag dengan media bisa terus berjalan.

Menurut Wibowo, media bisa mengkritik kinerja Kemenag yang tak cukup bagus. Berdasar kritik tersebut, Kemenag lantas bakal memperbaiki kinerja mereka.

"Liputan media yang kritis, namun konstruktif dapat memicu perbaikan berbagai layanan publik di Kemenag. Terakhir, media menyediakan berbagai platform yang bisa dipakai publik dalam mengekspresikan pendapat mereka tentang kinerja pemerintah," ucapnya.

Baca juga artikel terkait KEMENTERIAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Anggun P Situmorang