Menuju konten utama

Kapan Teks Proklamasi Dibacakan dalam Upacara HUT RI 2023?

Teks Proklamasi akan dibacakan dalam Upacara HUT RI 2023, kapan waktunya?

Kapan Teks Proklamasi Dibacakan dalam Upacara HUT RI 2023?
Anggota Paskibraka mengibarkan bendera merah putih saat Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi 1945 yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (17/8/2021). . ANTARA FOTO/Biro Pers Media Setpres/Muchlis Jr/wpa/wsj.

tirto.id - Pedoman upacara bendera untuk 17 Agustus 2023 telah dirilis oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek).

Salah satu daftar susunan upacara bendera nanti adalah pembacaan teks proklamasi. Susunan acara ini berdasarkan surat edaran Nomor 26067/A.A7/TU.02.03/2023 tentang Pedoman Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.

Penetapan pedoman susunan upacara tersebut akan digunakan seluruh institusi yang akan melaksanakan upacara bendera.

Tahun ini Indonesia akan memperingati kemerdekaan yang ke-78 dengan mengusung tema "Terus Maju Untuk Indonesia Maju" yang dibersamai dengan perilisan logo HUT Indonesia yang ke-78 bersiluet merah putih.

Pada tanggal 17 nanti, seluruh masyarakat Indonesia diimbau untuk berhenti beraktivitas sejenak pada pukul 10.17 WIB (11.17 WITA atau 12.17 WIT) untuk berdiri tegap saat lagu Kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan secara serentak hingga ke pelosok daerah.

Isi Teks Proklamasi

Teks proklamasi ditulis oleh Presiden Sukarno dan sekarang disimpan di Arsip Nasional Indonesia, Jakarta. Kemudian, tulisan tangan tersebut diketik oleh Sayuti Melik.

Berikut isi teks proklamasi Kemerdekaan RI:

Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan Kemerdekaan Indonesia.

Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l, diselenggarakan dengan seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnja.

Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05

Atas nama bangsa Indonesia

Soekarno/Hatta

Kapan Teks Proklamasi Dibacakan?

Pada hari Kemerdekaan Republik Indonesia, salah satu susunan acara paling ditunggu adalah pembacaan teks proklamasi.

Naskah proklamasi dibacakan oleh Sukarno didampingi Mohammad Hatta pada Jumat, 17 Agustus pukul 10.00 yang berlokasi di Serambi depan rumah Sukarno, Jalan Pegangsaan Timur Nomor 56, Djakarta.

Setelah pembacaan proklamasi selesai, bendera pusaka Merah-Putih dikibarkan untuk pertama kalinya yang disaksikan oleh masyarakat Indonesia.

Momen tersebut menjadi awal kebebasan masyarakat terhadap penjajahan Belanda dan Jepang setelah sekian lama. Sebelumnya Jepang telah menjanjikan kemerdekaan kepada Indonesia, namun pihak dari Indonesia memutuskan untuk melangsungkan kemerdekaan sendiri tanpa menunggu Jepang.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Alexander Haryanto