tirto.id - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno menjalankan kampanye terbuka hari kedua di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Senin (25/3/2019) siang.
Di depan ratusan warga, Sandiaga mengatakan Jakarta Timur merupakan salah satu basis pendukung Prabowo-Sandiaga, maupun Anies-Sandi sejak Pilgub DKI 2017 lalu.
Sandiaga merasa seperti berada di tempat sendiri saat ke Jakarta Timur. Tak hanya itu, ia juga menilai Jakarta Timur seperti melting pot (tempat melebur) ragam kebudayaan yang membikin kota ini menjadi lebih toleran.
"Jakarta Timur ini selalu mengirim pesan yang jelas bahwa kearifan lokal budaya Betawi adalah budaya yang penuh toleransi. Ini seperti melting pot, seluruh kebudayaan bertemu di sini, budaya Betawi menerima dengan tangan terbuka dan Jakarta akan kondusif menuju 17 April,” kata Sandiaga.
“Kami pastikan ekonomi yang sudah terbangun di Jakarta akan terasa di seluruh wilayah lain di Indonesia bersama Prabowo-Sandi," lanjut mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.
Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap melakukan kampanye yang positif kepada warga lainnya.
"Kuncinya menyampaikan pesan yang positif, pesan yang santun, pesan yang tidak menyampaikan hal-hal yang bisa memicu kontroversi,” kata dia.
Dalam kesempatan itu, Sandiaga juga menyampaikan program mereka untuk mengatasi masalah lapangan pekerjaan.
“Kami ingin sampaikan solusi saja yaitu solusi lapangan pekerjaan. Apa itu solusinya? Solusinya adalah OK OCE yang sudah jalan di Jakarta dan Rumah Siap Kerja yang baru kita dorong. Ini yang akan kita hadirkan bersama Prabowo-Sandi," katanya.
Agenda kampanye Sandiaga tersebut didatangi oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, caleg Partai Gerindra Jakarta Timur Habiburokhman, dan beberapa caleg partai koalisi BPN Prabowo-Sandiaga.
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Alexander Haryanto