Menuju konten utama

Jokowi: Kesehatan Tetap Nomor Satu tapi Jangan Korbankan Ekonomi

Pemerintah memprioritaskan kesehatan masyarakat. Akan tetapi ekonomi juga.

Jokowi: Kesehatan Tetap Nomor Satu tapi Jangan Korbankan Ekonomi
Presiden Jokowi tegaskan dukungan untuk Palestina di Sidang PBB. antaranews/Biro Pers Setpres

tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengklaim, sejak merebaknya Virus Corona atau COVID-19, pemerintah memasang strategi mencari titik keseimbangan.

Pemerintah memprioritaskan kesehatan masyarakat. Akan tetapi ekonomi juga.

"Kesehatan masyarakat, kesehatan publik tetap nomor satu. Tetap yang harus diutamakan, inilah prioritas," kata Jokowi melalui rekaman video yang diunggah Sekretariat Presiden, Sabtu (3/10/2020).

"Tetapi memprioritaskan kesehatan bukan berarti mengorbankan ekonomi. Karena jika kita mengorbankan ekonomi, itu sama saja dengan mengorbankan kehidupan puluhan juta orang," imbuhnya.

Salah satu contohnya, kata Jokowi, tidak perlu sok-sokan lockdown di tingkat provinsi, kabupaten, atau kota.

"Karena akan mengorbankan kehidupan masyarakat," tuturnya.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Dieqy Hasbi Widhana