Menuju konten utama
IHSG Hari Ini 3 Februari 2023

Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka Menguat di Level 6.890

IHSG dibuka menguat di level 6.890 pukul 09.00 WIB, pada perdagangan Jumat (3/2/2023).

Karyawan melintas di depan layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (24/1/2023). IHSG ditutup melemah 14,07 poin atau minus 0,2 persen di level 6.860 pada Selasa (24/1). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat di level 6.890 pukul 09.00 WIB, pada perdagangan Jumat (3/2/2023). Posisi tertinggi indeks mencapai 6.920 dan terendah ada di level 6.910

Mengutip RTI Business, nilai transaksi IHSG pagi ini sudah Rp140,4 miliar dan kapitalisasi pasar mencapai Rp9.543 triliun. Selain itu, setidaknya ada 92 saham yang bergerak menguat dan 53 saham melemah. Sementara sisanya 55 stagnan.

Financial Expert Ajaib Sekuritas, Chisty Maryani memperkirakan, indeks akan bergerak mixed dalam range level 6.830– 6.957. Setelah pada perdagangan kemarin IHSG ditutup menguat sebesar +0,41 persen atau +28,3 poin di level 6.890.

Pergerakan indeks dipengaruhi oleh beberapa faktor. Pertama hasil Survei Badan Pusat Statistik mencatat seluruh moda transportasi, angkutan udara, laut dan darat mencatat peningkatan sepanjang tahun 2022.

Angkutan udara domestik pada 2022 meningkat 74,81 persen, angkutan udara internasional meningkat 1.030,86 persen, penumpang kereta meningkat 85,04 persen dan angkutan laut meningkat mencapai 18,85 persen.

Peningkatan tersebut disebabkan tingginya mobilitas masyarakat pada momen libur sekolah dan liburan natal tahun baru.

Dari mancanegara, European Central Bank (ECB) Kembali menaikkan suku bunga acuan dengan kenaikan sebesar 50 bps menjadi 3 persen. Kenaikan tersebut merupakan kenaikan kelima kalinya berturut-turut. Adapun, ECB juga menaikkan suku bunga fasilitas pinjaman menjadi 2,5 persen dari sebelumnya 2 persen.

Sementara itu, inflasi Korea Selatan periode Januari 2023 tercatat tumbuh 5,2 persen YoY, di atas periode sebelumnya yang tercatat 5 persen YoY, pada periode bulanan mencapai 0,8 persen MoM, meningkat dibanding periode sebelumnya yang tercatat 0,2 persen MoM.

Baca juga artikel terkait IHSG HARI INI DIBUKA atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Bisnis
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Intan Umbari Prihatin
-->