Menuju konten utama

Jadwal Kampanye Terbuka Pilpres 2024 dan Pembagian Zonasinya

Simak jadwal kampanye terbuka untuk 3 paslon di Pemilu 2024. Selain itu, ada pula pembagian zonasi untuk kampanye terbuka ini.

Jadwal Kampanye Terbuka Pilpres 2024 dan Pembagian Zonasinya
Alat peraga kampanye (APK) pemilu 2024 yang terpasang di JPO di kawasan Setiabudi, Jakarta, Selasa (9/1/2024). Pemasangan APK Pemilu 2024 tersebut melanggar Peraturan KPU yang melarang pemasangan atribut partai atau caleg di fasilitas umum.

tirto.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan jadwal kampanye terbuka untuk ketiga pasangan Pilpres dengan metode rapat umum mulai 21 Januari hingga 10 Februari 2024.

Masing-masing paslon telah mendapat jadwal dan wilayah kampanye akbar yang tersebar di seluruh Indonesia. Pembagian tersebut menurut hasil rapat koordinasi dengan Tim Pasangan Calon dan Partai Politik dalam pelaksanaan kampanye di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat pada Minggu (14/1/2024).

Wilayah kampanye akan terbagi ke dalam tiga zonasi yaitu Indonesia bagian Barat, Tengah, dan Timur. Nantinya masing-masing pasangan akan melakukan kampanye sesuai dengan pembagian zonasi.

Pembagian Zonasi Kampanye Terbuka Pemilu 2024

Merujuk pada Panduan KPU tentang Pemilu 2024, Kampanye Pemilihan Umum melalui metode Rapat Umum Partai Politik dan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden dibagi menjadi 3 (tiga) zona sebagai berikut:

Zona A terdiri dari 13 provinsi

  1. Aceh
  2. Riau
  3. Bengkulu
  4. Kepulauan Riau
  5. Jawa Tengah
  6. Banten
  7. Nusa Tenggara Timur
  8. Kalimantan Selatan
  9. Sulawesi Utara
  10. Sulawesi Tenggara
  11. Maluku
  12. Papua Barat
  13. Papua Pegunungan

Zona B terdiri dari 13 provinsi

  1. Sumatera Utara
  2. Jambi
  3. Lampung
  4. DKI Jakarta
  5. DI Yogyakarta
  6. Bali
  7. Kalimantan Barat
  8. Kalimantan Timur
  9. Sulawesi Tengah
  10. Gorontalo
  11. Maluku Utara
  12. Papua Selatan
  13. Papua Barat Daya

Zona C terdiri dari 12 provinsi

  1. Sumatera Barat
  2. Sumatera Selatan
  3. Kepulauan Bangka Belitung
  4. Jawa Barat
  5. Jawa Timur
  6. Nusa Tenggara Barat
  7. Kalimantan Tengah
  8. Kalimantan Utara
  9. Sulawesi Selatan
  10. Sulawesi Barat
  11. Papua
  12. Papua Tengah

Jadwal Kampanye 2024

Di bawah ini jadwal kampanye menurut PKPU Nomor 15 Tahun 2023 tentang kampanye Pemilu 2024.

1. 28 November 2023 - 10 Februari 2024

Pertemuan tatap muka dan penyebaran kampanye kepada umum

2. 21 Januari - 10 Februari 2024

Kampanye rapat umum, iklan media massa cetak media massa elektronik dan media daring

3. 11 - 13 Februari 2024

Masa tenang

4. 14 Februari 2024

Pemungutan suara serentak Pemilu

5. 2 - 22 Juni 2024

Kampanye tambahan jika terjadi Pilpres putaran kedua

6. 23 - 25 Juni 2024

Masa tenang

Baca juga artikel terkait KAMPANYE TERBUKA atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Politik
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Dipna Videlia Putsanra