Menuju konten utama

Isyarat Merapat ke Prabowo, PAN: Kita Dukung Koalisi Kebangsaan

Waketum PAN, Viva Yoga Mauladi mengatakan untuk penentuan paslon Pilpres 2024 akan ditetapkan secara kolektif kolegial, tidak dengan voting.

Isyarat Merapat ke Prabowo, PAN: Kita Dukung Koalisi Kebangsaan
Politisi Partai Golkar Yorrys Raweyai (kanan) bersama politisi PAN Viva Yoga Mauladi (kedua kanan), ilmuwan politik Salim Said (kedua kiri), praktisi hukum Umar Husni (kiri) menjadi pembicara pada diskusi politik dengan moderator Ichan Loulembah (tengah), di Jakarta, Senin (24/4). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

tirto.id - Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi mengatakan untuk penentuan pasangan calon pada Pilpres 2024 akan ditetapkan secara kolektif kolegial, musyawarah mufakat, penuh kekeluargaan, dan tidak dengan voting.

Hal itu disampaikan Viva ihwal PAN yang memberikan isyarat dukungan pencalonan presiden kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.

Ia mengatakan rasionalitas politik berdasarkan akal sehat akan menjadi dasar pertimbangan dalam penetapan pasangan calon (paslon).

"Siapa pun yang akan ditetapkan sebagai paslon adalah menjadi figur yang harus diperjuangkan bersama-sama," kata Viva kepada Tirto, Senin (10/4/2023).

Viva mengatakan PAN akan terus berkomunikasi dengan seluruh partai politik agar koalisi kebangsaan ini dapat terwujud dan paslon yang diusung dapat memenangi Pilpres 2024.

PAN, kata dia, berkomitmen bahwa penyelenggaraan Pemilu 2024 harus memperkuat ikatan kebangsaan Indonesia.

"Bahwa proses kompetisi konstitusional di pemilu adalah bagian dari upaya perbaikan untuk perubahan bangsa," ucap Viva.

Ia mengatakan menang dan kalah dalam kompetisi di pemilu harus memperkuat pelembagaan demokrasi. Sebab, kata dia, kompetisi di pemilu tidak boleh zero sum game, atau akan menyebabkan disintegrasi nasional.

"PAN dan Gerindra berkeinginan agar proses pembangunan sesuai cita-cita kemerdekaan pada masa pemerintahan Presiden Jokowi dapat dilanjutkan sebagai bagian dari proses perubahan bangsa," kata Viva.

Menurutnya, bangsa Indonesia harus melakukan perubahan dan adaptasi karena tuntutan dan tantangan global.

Oleh karena itu, lanjut dia, prestasi apa yang telah baik pada masa pemerintahan sekarang akan dilanjutkan, dan jika ada kekurangannya akan diperbaiki secara konstruktif.

Ia mengatakan sebagai bangsa yang besar, tantangan ke depan tentu tidak mudah, sehingga perlu gerakan gotong-royong dengan menyatukan kekuatan politik untuk bekerja sama atau bergabung bersama dalam koalisi.

"PAN siap sebagai motor penggerak koalisi kebangsaan di bawah komando Pak Jokowi," pungkas Viva Yoga.

Baca juga artikel terkait KOALISI PARPOL atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Maya Saputri