Menuju konten utama

Info Jadwal Operasional Tol Solo-Yogya untuk Lebaran 2024

Berikut ini info jadwal operasional tol Solo-Yogyakarta selama masa mudik Lebaran 2024. Cek juga info tol Trans Jawa di sini.

Info Jadwal Operasional Tol Solo-Yogya untuk Lebaran 2024
Kendaraan melintas di Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah, Jumat (25/6/2021). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/wsj.

tirto.id - Untuk mendukung kelancaran arus mudik dan arus balik selama libur Lebaran 2024, jalan tol Solo-Yogyakarta akan kembali dibuka secara fungsional.

Rudy Hardiansyah, Direktur Utama Jasamarga Jogja Solo (JMJ), menyatakan bahwa ruas Kartasura-Klaten dengan panjang 22 km akan dibuka sementara mulai tanggal 5 hingga 15 April 2024, dari jam 06.00 hingga 17.00 WIB, untuk kendaraan roda empat golongan 1 atau nonbus.

Mengutip Antara News, pembatasan ini diberlakukan karena jalan tol Solo-Yogya masih dalam tahap konstruksi.

Menurut Rudy, pemudik sangat diuntungkan dengan dibukanya jalan tol Solo-Yogya ini, karena waktu tempuh menuju Klaten dari Kartasura bisa dipersingkat hingga 25 menit dibandingkan bila pemudik melewati jalan nasional Yogya-Solo yang membutuhkan waktu sekitar 50 menit. Berikut ini jadwal operasionalnya.

Jadwal Operasional Tol Solo-Yogya untuk Lebaran 2024

Para pemudik yang akan melewati tol Solo-Yogya harap mencermati jadwal operasional secara seksama, karena selama libur Lebaran 2024, jalan tol Solo-Yogya hanya berfungsi satu arah.

Berikut adalah jadwal pembukaan jalan tol Solo-Yogya:

- Periode 5 hingga 11 April 2024 dibuka untuk pemudik dari arah Solo menuju Yogya

- Periode 12 hingga 15 April 2024 dibuka untuk pemudik dari Yogyakarta menuju Solo

Untuk memasuki jalan tol Solo-Yogya ini, pada saat arus mudik, pemudik bisa mengakses:

- Jalan tol Trans Jawa

Pemudik bisa langsung masuk ke GT Colomadu dan keluar di GT Ngawen, menuju ke jalan nasional Yogya-Solo untuk menuju ke Klaten dan Yogyakarta.

- Jalan Raya Solo-Semarang

Pemudik bisa masuk melalui GT Banyudono dan keluar di GT Karanganom atau GT Ngawen.

Sementara itu, untuk periode arus balik, pemudik bisa masuk melalui GT Karanganom atau GT Ngawen dan keluar di GT Colomadu atau GT Banyudono.

Puncak Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024

Menurut Kementerian Perhubungan, sebagaimana dikutip dari Antara News, puncak arus mudik Lebaran 2024 akan terjadi pada H-2 atau Senin, 8 April 2024.

Pada saat puncak arus mudik tersebut, diprediksi akan ada potensi pergerakan dari sekitar 26,6 juta orang. Sedangkan, untuk puncak arus balik, diperkirakan akan terjadi pada H+3, yaitu Minggu, 14 April 2024.

Potensi pergerakan yang terjadi pada arus balik itu, diperkirakan akan dilakukan oleh sekitar 41 juta orang.

Jadwal operasional 4 Jalan Tol Gratis Selama Mudik Lebaran 2024

Selain Jalan Tol-Solo Yogyakarta, ada tiga jalan tol lainnya yang akan digratiskan oleh pemerintah selama mudik Lebaran 2024.

Berikut ini adalah jadwal operasional empat jalan tol gratis tersebut:

1.Tol Solo-Yogyakarta

Masuk dari Colomadu-Ngawen Ruas Solo-Yogyakarta sampai 22,3 kilometer.

Jadwal operasional: 5 hingga 11 April 2024, dari pukul 06.00 hingga 17.00 WIB

2. Tol Japek II Selatan

Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Selatan. Segmen Sadang-Kutanegara sepanjang 8,5 kilometer akan dibuka untuk memecah arus dari Bandung ke Jakarta.

Jadwal operasional: Tol akan dibuka bila terdapat antrian di Gerbang Tol Kalihurip Utama, atau kecepatan arus lalu lintas menurun di Tol Cipularang (Cikampek-Purwakarta-Padalarang).

3. Tol Cipularang

Mulai Km 99. Ini berlaku untuk mereka yang mengarah ke Jakarta ataupun Bandung

Jadwal operasional: Pembukaan tol akan disesuaikan diskresi kepolisian setempat.

4. Tol Palikanci

Akan ditambah 1 jalur tambahan, mulai dari Tol Palikanci Km 205+150 hingga Km 210+150.

Daftar Tarif Tol Trans Jawa

Berikut adalah daftar tarif jalan tol Trans Jawa untuk kendaraan Golongan I selama mudik Lebaran 2024:

  • Jakarta-Tangerang: Rp8.000
  • Tangerang-Merak:Rp53.500
  • Jakarta Outer Ring Road: Rp17.000
  • Jakarta-Cikampek: Rp27.000
  • Cikopo-Palimanan: Rp119.000
  • Palimanan-Kanci: Rp13.500
  • Pemalang-Batang: Rp53.000
  • Kanci-Pejagan: Rp31.500
  • Pejagan-Pemalang: Rp66.000
  • Batang-Semarang (Kalikangkung): Rp111.500
  • Semarang-Solo: Rp92.000
  • Semarang (ABC): Rp5.500
  • Solo-Ngawi: Rp131.000
  • Ngawi-Kertosono: Rp98.000
  • Kertosono-Mojokerto: Rp50.000
  • Surabaya-Mojokerto: Rp39.000
  • Pandaan-Malang: Rp35.500
  • Surabaya-Gempol (Dupak-Waru): Rp6.000
  • Surabaya-Gempol (Waru-Porong): Rp10.000
  • Surabaya-Gempol (Porong-Gempol): Rp9.500
  • Gempol-Pasuruan (Grati): Rp46.500
  • Gempol IC-Pandaan: Rp13.000
  • Pasuruan (Grati)-Gending: Rp52.000
Perkiraan tarif tol Golongan I dari Jakarta menuju Cirebon, Semarang, Solo, Yogya, dan Surabaya adalah sebagai berikut:

  • Jakarta-Cirebon: Rp176.500
  • Jakarta-Semarang: Rp444.000
  • Jakarta-Solo/Yogya: Rp537.000
  • Jakarta-Surabaya: Rp854.000

Baca juga artikel terkait TOL SOLO-YOGYA atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yandri Daniel Damaledo