tirto.id - Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto terus bersaing ketat dalam survei Capres-Cawapres terbaru. Bagaimana hasil elektabilitas keduanya dan di mana posisi pasangan Anies-Cak Imin?
Ganjar dan Prabowo silih berganti menempati urutan 1 dan 2 berdasarkan hasil survei elektabilitas Capres-Cawapres jelang Pemilu 2024.
Di lain sisi, masuknya Cak Imin alias Muhaimin Iskandar belum memberikan dampak yang berarti untuk Capres Anies Baswedan.
Pasangan yang menamakan diri sebagai "Amin" itu belum mampu mengalahkan kandidat lain sejak melakukan deklarasi pada 2 September 2023.
Hasil Survei Capres-Cawapres Terbaru
Berikut adalah sejumlah hasil survei elektabilitas Capres-Cawapres terbaru jelang pelaksanaan Pemilu 2024:
Poligov: Ganjar Unggul
Lembaga survei Poligov menyebutkan Ganjar Pranowo tetap memimpin di posisi teratas. Jika dipasangkan dengan Ridwan Kamil, Ganjar memperoleh 36,9 persen. Masih berjarak tipis dengan duet Prabowo-Erick Thohir yang memperoleh 33,8 persen.
Di lain sisi, pasangan Anies-Cak Imin berada di urutan 3. Mereka memperoleh dukungan sebanyak 13,8 persen. Jumlah suara yang tidak memilih adalah 15,5 persen.
Apabila Ganjar disandingkan dengan Sandiaga Uno. Mereka mendapatkan suara terbanyak 33,8 persen. Selisih tiga persen dari pasangan Prabowo-Gibran Rakabuming yakni 30,7 persen.
Anies-Cak Imin lagi-lagi masih kalah dan hanya memperoleh angka 15,8 persen. Jumlah suara yang tidak memilih cukup besar, yakni 19,7 persen.
Di lain sisi, dalam simulasi head to head antara Ganjar vs Prabowo, Ketua Umum Gerindra justru unggul jauh atas mantan Gubernur Jawa Tengah itu.
Prabowo mendapatkan suara 44,7 persen dan Ganjar sebanyak 35,4 persen. Sebagian besar para loyalis Anies disebutkan lebih memilih Prabowo daripada Ganjar.
Survei yang dilakukan Poligov digelar pada 5-11 September 2023. Mereka melibatkan 1.200 responden di 34 provinsi di Indonesia.
Survei ini memakai distribusi kuisioner aplikasi dengan sistem berbasis nomor HP dan pembatasan 1 IP Address. Margin of error adalah 2,8-3 persen.
Berikut hasil survei Poligov:
- Ganjar-Ridwan Kamil: 36,9 persen
- Prabowo-Erick Thohir: 33,8 persen
- Anies-Muhaimin: 13,8 persen
- Tidak memilih: 15,5 persen
- Ganjar-Sandiaga Uno: 33,8 persen
- Prabowo-Gibran Rakabuming: 30,7 persen
- Anies-Muhaimin: 15,8 persen
- Tidak memilih: 19,7 persen
Berdasarkan survei Lembaga Indo Riset, Prabowo Subianto unggul sangat tipis atas Ganjar Pranowo.
Prabowo menempati posisi pertama dengan hasil 34,8 persen. Sementara Ganjar berada di urutan kedua lewat angka 34,8 persen.
Artinya, Prabowo hanya berjarak 0,4 persen saja dengan Ganjar. Adapun Anies Baswedan berada di urutan 3. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini memperoleh 25,2 persen.
Dibandingkan kandidat lain, Anies mengalami peningkatan yang paling signifikan dari data bulan Agustus 2023. Ia sebelumnya hanya memperoleh suara sebesar 22 persen saja alias bertambah 3,2 persen.
Sedangkan Prabowo mengalami penurunan sebanyak 3,5 persen dan Ganjar tetap pada angka 34,4 persen selama periode Agustus dan September 2023.
Indo Riset melakukan survei pada 11-18 September 2023 lewat metode multi-stage random sampling. Mereka menggunakan sampel secara acak dengan total 1.200 responden.
Berikut hasil survei Indo Riset:
- Prabowo: 34,8 persen
- Ganjar: 34,8 persen
- Anies: 25,2 persen
LSI Denny JA: Prabowo Unggul
Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA mengumumkan hasil survei elektabilitas Capres-Cawapres jelang Pemilu 2024 yang dilaksanakan pada 4-12 September 2023.
Mereka memakai metode multi-stage random sampling dan margin of error kurang lebih 2,9 persen. Jumlah responden yang dilibatkan adalah 1.200 orang. Survei ini dilakukan 2 hari pasca-deklarasi pasangan Anies-Cak Imin.
Berdasarkan hasil survei, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo masih tetap bersaing ketat demi posisi pertama.
Prabowo mengungguli Ganjar dengan selisih 1,9 persen saja. Prabowo memperoleh dukungan 39,8 persen, sedangkan Ganjar meraih angka sebesar 37,9 persen.
Adapun Anies Baswedan masih berada di barisan ketiga lewat 14,5 persen. Suara tidak tahu atau tidak menjawab ada sebanyak 7,8 persen.
Berikut hasil survei LSI Denny JA:
- Prabowo: 39,8 persen
- Ganjar: 37,9 persen
- Anies: 14,5 persen
- Tidak tahu/tidak menjawab: 7,8 persen
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto