Menuju konten utama
SEA Games 2019

Hasil & Klasemen Sepakbola SEA Games Usai Timnas U23 vs Singapura

Klasemen SEA Games 2019 sepak bola Grup B: Timnas Indonesia ada di urutan kedua, di bawah Vietnam yang sama-sama meraih 6 poin dari 2 laga.

Hasil & Klasemen Sepakbola SEA Games Usai Timnas U23 vs Singapura
Pemain Timnas U-22 Indonesia Osvaldo Haay (kanan) merayakan gol bersama rekannya Saddil Ramdani dalam pertandingan Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Kamis (28/11/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Timnas Indonesia U23 ada di posisi runner-up klasemen Grup B SEA Games 2019 pada Kamis (28/11). Hal itu terjadi setelah pasukan Indra Sjafri meraih kemenangan atas Singapura dengan skor 2-0 di Stadion Memorial Rizal.

Setelah menundukkan Thailand 2-0 pada Selasa (26/11), tugas tak mudah kembali dijalani Andy Setyo dan kawan-kawan di pertandingan kedua Grup B. Menariknya Indra sama sekali tak mengubah starting eleven timnya di pertandingan ini dibanding saat bertemu Thailand lalu.

Di babak pertama Indonesia bermain buruk. Mereka seolah termakan oleh gaya permainan Singapura sehingga permainan cepat dari sayap yang biasanya muncul, justru tidak terlihat. Selain itu, Indra Sjafri kehilangan Muhammad Rafli karena cedera. Posisi Rafli diganti oleh Osvaldo Haay.

Permainan Garuda Muda berubah di babak kedua. Indonesia lebih berani keluar menyerang. Hasilnya, setelah melewatkan beberapa peluang, misalnya milik Egy Maulana Vikri, pasukan Indra Sjafri akhirnya unggul pada menit 64.

Osvaldo mencetak gol keduanya di SEA Games 2019 setelah memenangi duel dengan bek Singapura, kemudian menaklukkan kiper Singapura.

Gol tersebut tak pelak membangkitkan semangat bertanding skuad Indonesia. Determinasi Osvaldo dan Asnawi Mangkualam di menit 73 membuahkan gol kedua bagi Indonesia. Setelahnya terjadi sejumlah kans bagus bagi kedua tim, tetapi Garuda sukses mempertahankan keunggulan 2-0 sampai laga usai.

Vietnam dan Thailand Menang Besar

Di pertandingan Grup B lainnya yang digelar hari ini, Vietnam dan Thailand sukses menuai kemenangan telak atas lawan masing-masing. Vietnam meneruskan tren positif mereka di dua laga pertama dengan keberhasilan menghajar Laos 6-1.

Nguyen Tien Linh menjadi pahlawan kemenangan Vietnam dengan sumbangan hattricknya. Sedangkan tiga gol lain dibagi rata oleh Do Hung Dung, Nguyen Trong Hoang, dan Nguyen Quang Hai. Sedangkan satu gol balasan Laos dikemas Kaharn Phetsivilay.

Sementara itu Thailand mendapatkan kemenangan perdananya. Setelah dikalahkan Indonesia di pertandingan pertama, anak asuh Akira Nishino bangkit dan menghajar Brunei dengan skor 0-7. Anon Amornlerdsak mencetak dua gol sedangkan lima gol lain dibagi rata oleh lima nama yang berbeda.

Atas hasil-hasil tersebut, Vietnam masih kokoh berada di puncak klasemen Grup B dengan 6 poin. Jumlah tersebut sama dengan koleksi Indonesia. Hanya saja Vietnam lebih unggul dalam selisih gol. Menjadi menarik karena dalam laga ketiga, Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam, Minggu (1/12/2019) pukul 19.00 WIB.

Sedangkan Thailand naik ke urutan tiga dengan tiga angka berkat kemenangan atas Brunei. Tiga negara lain, yaitu Singapura, Brunei, dan laos kemungkinan bakal sulit memanaskan persaingan ke semifinal.

Berikut hasil pertandingan Grup B SEA Games 2019:

  • Vietnam vs Laos 6-1 (Nguyen Tien Linh 3’, 17’, 57’, Do Hung Dung 64’, Nguyen Trong Hoang 84’, Nguyen Quang Hai 93’ / Kaharn Phetsivilay 61’)
  • Brunei vs Thailand 0-7 (Supachai Jaided 43’, Jaroensak Wonggorn 44’, Anon Amornlerdsak 53’, 87’, Sarayut Sompim 72’, Suphanat Mueanta 74’, Supachok Sarachat 89’)
  • Indonesia vs Singapura 2-0 (Osvaldo Haay 64’, Asnawi Mangkualam 73’)

Berikut klasemen Grup B SEA Games 2019:

Negara Main Menang Selisih Gol Poin
Vietnam 2 2 12 - 1 6
Indonesia 2 2 4 - 0 6
Thailand 2 1 7 - 2 3
Singapura 2 0 0 - 2 1
Laos 2 0 1 - 6 1
Brunei 2 0 0 - 13 0

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2019 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus