Menuju konten utama

Jadwal Proliga 2020, Daftar Peserta Kompetisi dan Prediksi Pemain

Proliga 2020 akan digelar pada Januari-April 2020 di delapan kota. Sejumlah pemain timnas Indonesia SEA Games 2019 diprediksi bakal turun di kompetisi bola voli tertinggi di Indonesia ini.

Jadwal Proliga 2020, Daftar Peserta Kompetisi dan Prediksi Pemain
Pebola voli putri Jakarta BNI 46 Dheka Asyifa (kiri) melakukan smes yang berusaha ditahan pebola voli Bandung Bank BJB Pakuan K Ajcharaporn (kanan) dalam pertandingan grand final Proliga 2019 di GOR Amongrogo, DI Yogyakarta, Sabtu (23/2/2019). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/foc.

tirto.id - Proliga 2020 akan segera digelar pada Januari hingga April tahun depan. Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) sudah memastikan pertandingan kompetisi bola voli tertinggi di Indonesia ini bakal digelar di delapan kota.

Berdasarkan keterangan Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty, delapan kota lokasi pertandingan Proliga 2020 tersebut adalah Pekanbaru (Riau), Purwokerto (Jawa Tengah), Palembang (Sumatera Selatan) dan Gresik (Jawa Timur).

Selain itu, empat kota lokasi kompetisi Proliga 2020 lainnya adalah Bandung (Jawa Barat), Yogyakarta (DIY), Kediri (Jawa Timur) dan Solo (Jawa Tengah).

Purwokerto merupakan kota yang baru bertama kali menjadi tuan rumah Proliga. Kota ini akan menjadi kandang salah satu dari tim peserta Proliga 2020, yakni Jakarta Pertamina Energi.

PBVSI sudah mengumumkan terdapat enam tim bola voli putra dan lima tim bola voli putri yang akan menjadi peserta Proliga 2020.

Namun, ada dua tim peserta Proliga 2019 yang tidak mengikuti kompetisi pada tahun depan. Keduanya adalah tim bola voli putra Sidoarjo Aneka Gas dan tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN.

"Tahun ini ada gantinya yaitu tim putra Lamongan Sadang MHS dan tim putri Petrokimia," kata Hanny dalam siaran resmi PBVSI.

Tim Gresik Petrokimia Bank Jatim merupakan peserta langganan kompetisi yang sempat absen di ajang Proliga 2019. Sementara tim Lamongan Sadang MHS adalah peserta debutan di Proliga.

Adapun daftar lengkap tim peserta Proliga 2020 adalah sebagai berikut:

1. Tim Bola Voli Putra Proliga 2020

  • Jakarta Pertamina Energi
  • Surabaya Bhayangkara Samator
  • Jakarta BNI 46
  • Jakarta Garuda
  • Palembang Bank Sumsel-Babel
  • Lamongan Sadang MHS
2. Tim Bola Voli Putri Proliga 2020

  • Jakarta Pertamina Energi
  • Jakarta PGN Popsivo Polwan
  • Jakarta BNI 46
  • Bandung Bank BJB Pakuan
  • Gresik Petrokimia Bank Jatim.

Jadwal Proliga 2020 dan Lokasi Pertandingan

Kompetisi Proliga 2020 dijadwalkan berlangsung pada bulan Januari-April tahun depan. Pertandingan perdana rencananya digelar di Pekanbaru. Kemudian, kompetisi akan dilanjutkan di lima kota lainnya.

Sementara pertandingan putaran final bakal bertempat di Kediri dan Solo. Kemudian, laga grand final Proliga 2020 akan dilaksanakan di Kota Yogyakarta, tepatnya GOR Amongrogo.

Berikut ini jadwal lengkap kompetisi Proliga 2020 dan lokasi pertandingan:

1. Tanggal 24-26 Januari 2020 di Pekanbaru

2. Tanggal 31 Januari-2 Februari 2020 di Purwokerto

3. Tanggal 7-9 Februari 2020 di Palembang

4. Tanggal 28 Februari-1 Maret 2020 di Gresik

5. Tanggal 6-8 Maret 2020 di Bandung

6. Tanggal 13-15 Maret 2020 di Yogyakarta

7. Tanggal 3-4 April 2020 di Kediri (putaran final)

8. Tanggal 10-12 April 2020 di Solo (Putaran Final)

9. Tanggal 18-19 April 2020 di Yogyakarta (Grand Final).

Prediksi Proliga 2020: Pertarungan Pemain Timnas

Proliga 2020 diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik. Sebab, sejumlah pemain timnas bola voli putra Indonesia, yang meraih emas SEA Games 2019, berpeluang turun dan memperkuat sejumlah tim.

Tahun depan, juara Proliga 2019, Surabaya Bhayangkara Samator kemungkinan bakal menurunkan lagi pemain-pemain terbaiknya, termasuk 4 punggawa timnas di SEA Games 2019, yakni Rivan Nurmulki, Yuda Mardiansyah, Rendy Tamamilang dan Nizar Zulfikar.

Pada kompetisi Proliga 2019, selain meraih gelar juara yang ketujuh, Samator sekaligus menyabet gelar pemain terbaik (Rendy Tamamilang) dan pelatih terbaik (Ibarsjah Djanu Tjahjono).

Namun, pada tahun ini, Samator gagal mempertahankan performa terbaiknya sehingga harus melepas gelar juara Livoli Divisi Utama. Juara bertahan ini secara mengejutkan dikalahkan oleh Berlian Bank Jateng di partai final, pada 20 Oktober lalu.

Runner-Up voli putra Proliga 2019, Tim Jakarta BNI 46 kemungkinan juga akan diperkuat sejumlah pemain timnas peraih emas SEA Games 2019, seperti Sigit Ardian, I Putu Randu dan Dio Zulfikri.

Di Proliga 2019, meskipun hanya meraih posisi kedua, empat pemain Jakarta BNI 46 tercatat meraih penghargaan kategori skil terbaik: Best Setter (Dio Zulfikri), Best Blocker (Osmel Camejo Durruthi), Best Libero (Veleg Dhani Ristan) dan Best Scorer (Sigit Ardian).

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2019 atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Olahraga
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Agung DH