tirto.id - Skor babak pertama Brasil vs Belgia berkesudahan 0-2. Berlangsung di Kazan Arena, Rusia pada Sabtu (7/7/2018) dini hari, babak perempat final Piala Dunia 2018 ini kembali diwarnai oleh aksi gol bunuh diri.
Pertandingan berlansung ketat di 10 menit awal. Tercatat terjadi empat tembakan, satu untuk Brasil sedangkan tiga dari Belgia. Satu momen mendebarkan bagi Red Devils tercipta pada menit ke-7 saat tembakan Thiago Silva membentur mistar gawang.
Kendati begitu, Belgia justru mampu mencuri gol pada menit ke-13. Tanpa sengaja, bola hasil sepakan sudut Nacer Chadli diteruskan Fernandinho ke gawang sendiri usai Vincent Kompany gagal menyambut si kulit bundar di udara. Menurut Opta, Fernandinho adalah pemain kedua Brasil yang mencetak gol bunuh diri di panggung Piala Dunia.
2 - Fernandinho is only the second Brazilian to score an own goal in a World Cup match, after Marcelo in 2014 (vs Croatia). Misguided. #BRABEL#BRA#BEL#WorldCuppic.twitter.com/6Q4y87ieu1
— OptaJoe (@OptaJoe) July 6, 2018
Sebelumnya, Marcelo juga melakukan itu di edisi 2014 saat melawan Kroasia. Selain itu, gol ini memutus rekor Brasil yang tak kebobolan di tiga laga terakhir Rusia 2018. Gawang Alisson Becker terakhir jebol saat berhadapan dengan Swiss di fase grup.
Hingga menit ke-30, Brasil telah menciptakan delapan tembakan. Kendati demikian, tembakan Belgia justru lebih efektif meski hanya menghasilkan enam. Buktinya, Kevin De Bruyne berhasil menggandakan kedudukan pada menit ke-31.
Berawal dari aksi apik Romelu Lukaku, pemain Manchester United ini melewati beberapa pemain yang menjaganya sebelum melepas umpan sederhana ke De Bruyne. Berada tepat di depan kotak penalti, gelandang Manchester City ini kemudian melepas tembakan datar yang tak mampu diantisipasi Alisson.
Hingga satu menit waktu tambahan yang diberikan oleh wasit Milorad Mazic selesai, kedudukan tidak berubah. Hasil Brasil vs Belgia skor sementara berkesudahan 0-2 usai wasit asal Serbia itu meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama.
Berikut susunan pemain laga Brasil vs Belgia dalam perempat final Piala Dunia 2018.
Brasil (4-3-3):
Alisson Becker (GK); Marcello, Joao Miranda, Thiago Silva, Fagner; Philippe Coutinho, Fernandinho, Paulinho; Neymar, Gabriel Jesus, Wilian.
Belgia (3-4-2-1):
Thibaut Courtois (GK); Toby Alderweireld, Vincent Kompany, Jan Vertonghen; Thomas Meunier, Axel Witzel, Marouane Fellaini, Nacer Chadli; Kevin De Bruyne, Eden Hazard; Romelo Lukaku.
Editor: Ibnu Azis