Menuju konten utama
Liga Italia

Hasil Bologna vs Juventus di Serie A: Tanpa Gol di Babak Pertama

Skor 0-0 pada babak pertama menjadi hasil Bologna vs Juventus dalam laga pekan 25 Liga Italia 2018/2019 pada Minggu (24/2/2019).

Hasil Bologna vs Juventus di Serie A: Tanpa Gol di Babak Pertama
Ekspresi pemain Juventus, Cristiano Ronaldo melihat ke langit saat ia bereaksi dipertandingan sepak bola Serie A antara Juventus dan Lazio di Stadion Allianz di Turin, Italia, Sabtu, 25 Agustus 2018. AP Photo / Luca Bruno

tirto.id - Hasil Bologna vs Juventus dalam laga lanjutan pekan 25 Liga Italia Serie A 2018/2019 berkesudahan dengan skor 0-0 pada babak pertama. Bermain di Stadion Renato Dall'Ara pada Minggu (24/2/2019), tuan rumah yang lebih dominan secara jumlah peluang terpaksa bermain imbang tanpa gol di paruh pertama.

Tuan rumah Bologna tidak melakukan pergantian pemain sejak kalah 1-2 dengan AS Roma. Mattia Destro harus absen lantaran cedera yang dialaminya bersama dengan Rodrigo Palacio. Namun Federico Santander, Andrea Poli serta Erick Pulgar bermain sejak menit pertama.

Di kubu lawan, Juventus mengganti tiga pemain utama sejak kalah dari Atletico Madrid di susunan pemain utamanya kali ini. Pelatih Massimiliano Allegri menurunkan Mattia Perin sebagai penjaga gawang utama. Selain itu, Paulo Dybala, Giorgio Chiellini serta Miralem Pjanic harus memulai laga dari bangku cadangan.

Babak pertama dimulai, tuan rumah mendapatkan peluang pertama pada menit ke-4. Mitchell Dijks sukses menyodorkan umpan melengkung ke area kotak penalti Juventus. Federico Santander sukses menyambutnya sebelum melepaskan tendangan flick yang sayangnya masih melambung tipis di atas mistar.

Bologna kembali memiliki kans baik pada menit 11 melalui upaya Nicola Sansone. Berhasil menerima bola dari Danilo, Sansone melepaskan sepakan mendatar dari ujung kotak penalti ke sudut kiri bawah gawang. Namun usahnya masih sedikit melebar dari sasaran.

Hingga pertandingan berlangsung selama 21 menit, tuan rumah Bologna tampil mendominasi dengan catatan 58% penguasaan bola serta melakukan 4 percobaan mencetak gol. Sementara Juventus sama sekali belum melepaskan satu pun tendangan ke arah gawang.

Simone Edera dari Bologna hampir membawa timnya unggul pada menit 24. Menerima bola dari Federico Santander di ujung kiri kotak penalti Juventus, sang winger melepaskan tendangan melengkung ke tiang jauh. Kendati sudah tidak dapat digapai oleh Mattia Perin, sayangnya bola masih melebar tipis dari sasaran.

Peluang pertama Juventus datang pada menit 26. Federico Bernardeschi berhasil mengirim umpan tarik ke kotak penalti. Cristiano Ronaldo meneruskannya dengan tandukan tepat ke arah gawang. Akan tetapi, kiper Bologna, Lukasz Skorupski masih dapat menepisnya dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Juventus membuang kesempatan unggul pada menit 31 melalui Federico Bernardeschi. Sukses melewati Ibrahima Mbaye, mantan pemain Fiorentina itu berhadapan langsung dengan Lukasz Skorupski. Namun bola yang dia arahkan ke sudut atas gawang masih melambung tinggi di atas mistar.

Hingga paruh pertama berakhir, skor imbang tanpa gol bertahan. Bologna memiliki jumlah percobaan mencetak gol mencapai 8 tembakan, namun tidak ada yang mengarah ke gawang Mattia Perin. Sementara Juventus melepaskan 2 peluang ke arah gawang yang setengahnya menemui sasaran dari 53% penguasaan bola.

Susunan Pemain Inti

Bologna (4-3-3): Lukasz Skorupski, Ibrahima Mbaye, Danilo, Filip Helander, Mitchell Dijks, Andrea Poli, Erick Pulgar, Roberto Soriano, Simone Edera, Federico Santander, Nicola Sansone. | Pelatih: Cesar Prandelli.

Juventus (4-3-3): Mattia Perin, Alex Sandro, Daniele Rugani, Leonardo Bonucci, Mattia De Sciglio, Federico Bernardeschi, Blaise Matuidi, Rodrigo Bentancur, Joao Cancelo, Mario Mandzukic, Cristiano Ronaldo. | Pelatih: Massimiliano Allegri

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Agung DH