Menuju konten utama

Gerindra & PKB Bukber Sambil Kuatkan Koalisi Senin Pekan Depan

Gerindra juga dijadwalkan menerima tamu dari DPP PAN pada Sabtu 8 April 2023.

Gerindra & PKB Bukber Sambil Kuatkan Koalisi Senin Pekan Depan
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (kanan) usai melakukan Pendaftaran Partai Politik Calon Peserta Pemilu tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Senin (8/8/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wsj.

tirto.id - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan bahwa pihaknya akan mengadakan konsolidasi sembari buka bersama dengan Partai Kebangkitan Bersama (PKB). Hal itu akan dilakukan pada Senin (10/4/2023) pekan depan.

Dirinya mengaku bahwa selama Ramadan, Gerindra dan PKB rutin melakukan pertemuan. Hanya saja pertemuan itu dilakukan secara tertutup dan terbatas.

"Itu pertemuan dengan PKB dan memang kerap dan rutin. Kami lakukan enggak cuma sekarang atau besok," kata Dasco di Kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis (6/4/2023).

Selain pertemuan dan buka bersama, Dasco menyebut akan ada konsolidasi dengan kader dari masing-masing partai. Konsolidasi tidak hanya dari satu partai namun kedua belah partai dari level DPP hingga ranting.

"Ini dengan PKB kami sudah berhubungan lebih jauh. Ada kerjasama di daerah-daerah. Sehingga apapun hasilnya nanti kita lihat saja," terangnya.

Selain bertemu dengan PKB, Gerindra juga dijadwalkan akan menerima tamu dari DPP Partai Amanat Nasional (PAN). Pertemuan itu dijadwalkan pada Sabtu (8/4/2023).

"Hari Sabtu rencananya dengan PAN, dan beberapa partai baru yang nonparlemen ingin silaturahmi," jelasnya.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto