Menuju konten utama

Contoh Swafoto & Surat Lamaran Daftar CPNS 2021, Syarat Dokumennya

Swafoto atau foto selfie merupakan dokumen berupa potret diri yang diambil sendiri oleh objek foto dengan menggunakan smartphone.

Contoh Swafoto & Surat Lamaran Daftar CPNS 2021, Syarat Dokumennya
Ilustrasi Syarat Pendaftaran CPNS 2021. tirto.id/Fuad

tirto.id - Beredar informasi bahwa rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 akan dibuka hari ini Selasa (29/6/2021).

Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan merilis pengumuman resmi terkait pendaftaran CPNS 2021 melalui kanal Youtube BKNgoid, hari ini (29/6/2021) pukul 14.00 WIB.

Belum diketahui apakah BKN akan merilis tanggal resmi pendaftaran CPNS atau tidak, namun BKN mengklaim bahwa pengumuman tersebut bersifat penting. "BKN akan menyampaikan pengumuman penting pada 29 Juni 2021," catat BKN melalui Instagram @bkngoidofficial.

Menjelang dibukanya pendaftaran CPNS 2021, tentu ada beberapa hal yang dapat dipersiapkan calon pelamar sejak saat ini, di antaranya dokumen-dokumen persyaratan.

Mengutup Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN), dokumen persyaratan yang dibutuhkan untuk rekrutmen CPNS 2021 di antaranya adalah swafoto dan surat lamaran. Kedua dokumen tersebut harus dibuat sesuai dengan panduan agar tidak terkendala sepanjang proses rekrutmen.

Contoh dan Cara Melakukan Swafoto untuk CPNS 2021 bedanya dengan 2019

Swafoto atau foto selfie merupakan dokumen berupa potret diri yang diambil sendiri oleh objek foto dengan menggunakan smartphone. Dari tahun ke tahun, swafoto atau foto selfie telah menjadi salah satu persyaratan yang harus dipenuhi oleh pelamar CPNS.

Dokumen swafoto yang diperlukan untuk mendaftar CPNS 2021 sesuai dengan panduan SSCASN adalah file bertipe JPEG/JPG dengan ukuran maksimal 200 Kb.

Pada rekrutmen CPNS terakhir, yaitu tahun 2019, panduan swafoto yang benar antara lain:

  • Pelamar memegang KTP atau Surat Keterangan Perekaman dari Dukcapil di tangan kiri dan Kartu Informasi Akun di tangan kanan. Pastikan untuk tidak menutup informasi penting dalam kedua dokumen tersebut dengan jari
  • Pelamar juga boleh memegang KTP dan Kartu Informasi Akun dengan satu tangan dengan syarat seluruh dokumen tidak saling menutupi informasi penting yang tercantum satu sama lain.
  • Pastikan seluruh wajah pelamar terlihat jelas, full face, dan tidak buram. Pastikan berfoto di area yang memiliki pencahayaan baik.
  • Tidak ada ketentuan background atau latar belakang dalam mengunggah foto swafoto, namun disarankan menggunakan latar belakang polos.
  • Posisi foto melebar atau lanskap.
  • Tidak ada keterangan mengenai pakaian yang harus dikenakan, namun tidak ada salahnya berfoto menggunakan pakaian kerja atau formal yang sopan.
Berikut contoh tampilannya seperti yang tercantum di Buku Petunjuk Pendaftar dan panduan resmi BKD Jawa Timur:

Contoh 1

Contoh 2

Contoh 3

Contoh swafoto yang benar untuk daftar CPNS 2021

Tahun 2021 ini untuk swafoto yang menjadi syarat daftar CPNS agak sedikit berbeda dengan tahun 2019. Jika pada 2019 lalu saat swafoto Anda diminta memegang KTP dan Kartu Informasi Akun dengan satu tangan maka tahun ini Anda tak perlu memegang dokumen tersebut.

Anda cukup melakukan swafoto dengan berbentuk portrait atau secara sederhana portrait bisa diartikan sebagai foto yang menggunakan wajah sebagai fokus utamanya. Berikut ketentuan swafoto CPNS 2021 dan contohnya.

  • Pastikan seluruh wajah pelamar terlihat jelas, full face, dan tidak buram.
  • Pastikan berfoto di area yang memiliki pencahayaan baik.
  • Tidak ada ketentuan background atau latar belakang dalam mengunggah foto swafoto, namun disarankan menggunakan latar belakang polos.
  • Posisi foto portrait atau berdiri
  • Tidak ada keterangan mengenai pakaian yang harus dikenakan, namun tidak ada salahnya berfoto menggunakan pakaian kerja atau formal yang sopan.
Contoh 1

Swafoto Pendaftaran ASN

Contoh Swafoto pendaftaran ASN. foto/https://daftar-sscasn.bkn.go.id/akun

Contoh 2

Swafoto Pendaftaran ASN

Contoh Swafoto pendaftaran ASN. foto/https://daftar-sscasn.bkn.go.id/akun

Contoh dan Cara Membuat Surat Lamaran CPNS 2021

Surat lamaran adalah hal umum yang harus dipersiapkan setiap pelamar kerja, termasuk pelamar CPNS 2021. Umumnya surat lamaran berisi data diri atau riwayat hidup. Berkaca melalui tahun-tahun sebelumnya, terdapat beberapa komponen yang harus ada di surat lamaran CPNS, yaitu:

  • Tanggal saat pelamar mendaftar instansi
  • Kepada siapa surat lamaran ditunjukkan. Umumnya ditunjukkan pada kepala instansi, kepala daerah, atau menteri dari kementerian yang dilamar
  • Data diri berupa nama, tempat/tanggal lahir, jenis kelamin, pendidikan terakhir, dan alamat.
  • Keterangan melamar jenis formasi dan jabatan.
  • Daftar lampiran dokumen lainnya
  • Tanda tangan dan nama terang.
Namun, perlu diketahui bahwa masing-masing instansi biasanya memberikan persyaratan yang berbeda-beda terkait surat lamaran, misalnya mewajibkan pelamar membubuhkan materai di surat lamaran. Berikut link contoh surat lamaran dari sejumlah lembaga dan kementerian pada rekrutmen CPNS 2019:

Sama dengan dokumen swafoto, dokumen surat lamaran juga dibutuhkan dalam bentuk file digital. Berdasarkan panduan dari SSCASN, surat lamaran kerja yang dibutuhkan adalah file bertipe PDF dengan ukuran maksimal 300 Kb.

Dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk melamar CPNS 2021?

Selain swafoto dan surat lamaran, terdapat beberapa dokumen lainnya yang dibutuhkan untuk mendaftar CPNS 2021. Dokumen-dokumen tersebut disyaratkan dalam bentuk digital mengingat pendaftaran CPNS tahun ini dilakukan secara online. Berikut daftar dokumen persyaratan CPNS 2021 sesuai dengan panduan dari SSCASN:

  • Scan Pas Foto berlatar belakang merah dalam format JPEG/JPG maksimal 200 Kb
  • Scan Swafoto maksimal dalam format JPEG/JPG maksimal 200 Kb
  • Scan KTP dalam format JPEG/JPG maksimal 200 Kb
  • Scan Surat Lamaran dalam format PDF maksimal 300 Kb
  • Scan Ijazah dan Serdik/STR dalam format PDF maksimal 800 Kb
  • Scan Transkrip Nilai dalam format PDF maksimal 500 Kb
  • Scan Dokumen Pendukung lainnya dalam format PDF maksimal 800 Kb.
---------------------------------------------------

Artikel ini mengalami perubahan pada Kamis (1/7/2021) pukul 10.42 WIB dengan menambahkan update terbaru soal ketentuan swafoto CPNS 2021 dan contohnya.

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Nur Hidayah Perwitasari