tirto.id - Hari Anak Nasional (HAN) yang diperingati setiap tanggal 23 Juli untuk tahun 2023 ini mengusung tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju". Memperingati HAN bisa dilakukan dengan menggelar berbagai kegiatan di sekolah.
Dirunut dari sejarahnya, tanggal peringatan hari anak di Indonesia sempat beberapa kali mengalami perubahan. Penetapan 23 Juli sebagai tanggal untuk memperingati Hari Anak Nasional diresmikan oleh Presiden RI ke-2 Soeharto melalui Keputusan Presiden (Keppres) No. 44/1984.
Alasan dipilihnya tanggal 23 Juli sebagai hari peringatan anak nasional diselaraskan dengan pengesahan Undang-Undang tentang Kesejahteraan Anak pada 23 Juli 1979.
Sejak saat itu, peringatan HAN diselenggarakan dari tingkat pusat hingga daerah untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara yang ramah anak.
Contoh Kegiatan Peringatan Hari Anak Nasional 2023 di Sekolah
Berikut ini contoh beberapa kegiatan peringatan Hari Anak Nasional 2023 yang bisa dilakukan di sekolah:
1. Melaksanakan Upacara Bendera
Pelaksanaan upacara bendera menjadi salah satu kegiatan seremonial yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Anak Nasional di sekolah.
Upacara bendera dalam rangka Hari Anak Nasional sebenarnya bukan sekadar seremonial semata, namun memiliki dapat dinilai pula sebagai momentum bagi guru untuk memberi makna yang berarti terhadap anak-anak didik.
2. Mengadakan Berbagai Lomba
Berbagai lomba yang berkaitan dengan aktivitas anak bisa diadakan untuk memperingati Hari Anak Nasional 2023 di sekolah, baik dari jenjang PAUD, SD, hingga SMP.
Beberapa jenis lomba yang bisa menjadi pilihan untuk memeriahkan HAN antara lain lomba menggambar, lomba mewarnai, lomba kebersihan kelas, lomba menyanyi, lomba puisi, lomba pidato, cerdas-cermat, dan lain sebagainya.
3. Membersihkan Kelas dan Lingkungan Sekolah
Kegiatan bermanfaat lainnya yang dapat dilakukan untuk memperingati Hari Anak Nasional adalah dengan membersihkan kelas dan lingkungan sekolah.
Siswa dan siswi di setiap kelas diminta untuk bersama-sama membersihkan kelas masing-masing. Begitu pula dengan bapak dan ibu guru secara bersama-sama membersihkan ruangan guru atau ruangan-ruangan lainnya di sekolah.
Setelah itu, seluruh warga sekolah membersihkan lingkungan sekolah secara bergotong-royong, misalnya dengan memotong rumput, mengumpulkan sampah, merapikan pohon-pohon di lingkungan sekolah, dan lain sebagainya.
4. Menggelar Pentas Seni Sederhana
Menggelar pentas seni secara sederhana juga bisa menjadi kegiatan menarik dalam rangka peringatan Hari Anak Nasional yang dilaksanakan di sekolah.
Pentas seni yang dimaksud cukup sederhana saja, dengan melibatkan perwakilan dari tiap kelas untuk mempersembahkan penampilan sesuai bakat dan keterampilan anak. Misalnya menyanyi, membaca puisi, menari, pentas komedi, dan lain sebagainya.
5. Jalan Sehat
Jalan sehat juga bisa dilakukan untuk meramaikan Hari Anak Nasional di sekolah. Jalan sehat sebaiknya ditempuh melalui rute yang aman dan tidak terlalu jauh, cukup di sekitar sekolah saja.
6. Bakti Sosial
Bakti sosial menjadi salah pilihan yang tepat untuk dijadikan sebagai kegiatan pada peringatan Hari Anak Nasional di sekolah.
Penulis: Olivia Rianjani
Editor: Iswara N Raditya