Menuju konten utama

Cara Membuat Kue Semprit Susu untuk Sajian Khas Idulfitri

Resep kue semprit tak rumit lantaran bahan-bahannya sederhana. Cara membuatnya pun tak sulit. Kue ini cocok untuk sajian Lebaran.

Cara Membuat Kue Semprit Susu untuk Sajian Khas Idulfitri
Kue Semprit. (FOTO/bogasari.com)

tirto.id - Lebaran menjadi salah satu momen untuk berkumpul dengan keluarga. Sudahkah Anda menyiapkan camilan khusus untuk merayakan hari raya Idulfitri? Kue semprit bisa dicoba.

Kue semprit bisa menjadi pilihan camilan Lebaran. Kue ini juga dapat dikirim ke sanak saudara untuk memeriahkan hari raya Idulfitri di rumah.

Punya rasa yang renyah dan gurih, kue semprit cocok disajikan dengan teh atau kopi. Berikut resep membuat kue semprit dilansir dari laman Bogasari.

Bahan kue semprit:

  • 450 gram terigu Kunci Biru
  • 250 gram orchid butter
  • 20 gram susu nubuk Indomilk
  • 50 gram margarin Simas
  • 135 gram gula halus
  • 1 butir telur
  • 1 gram vanilla bubuk
  • 1 gram aroma susu

Cara membuat kue semprit:

  1. Kocok orchid butter dengan gula halus sampai lembut.
  2. Masukkan telur, kocok sampai rata.
  3. Masukkan terigu Kunci Biru, vanilla bubuk, susu bubuk Indomilk, lalu aduk sampai rata.
  4. Tambahkan aroma susu dan aduk sampai rata.
  5. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga (piping bag) dan gunakan spuit bintang.
  6. Spuit-kan ke loyang yang sudah diolesi polesan loyang Simas margarin.
  7. Atur jarak antara adonan satu dengan yang lainnya.
  8. Panggang dalam oven dengan suhu 1600 C sampai matang kurang lebih 20 menit.
  9. Angkat cookies dan dinginkan, lalu masukkan ke dalam toples.
  10. Sajikan bersama kopi atau teh hangat.

Kue semprit juga sering disebut kue kering mawar karena bentuknya seperti bunga mawar. Seiring berjalannya waktu, kue ini menjadi beragam varian rasa dan bentuk.

Nama 'semprit' sendiri berasal dari nama alat cetak pembentukannya yakni spuit.

Kata spuit yang sulit diucapkan oleh masyarakat indonesia pada akhirnya mengambil kata yang mudah diucapkan yaitu 'semprit'.

Baca juga artikel terkait KULINER atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Ibnu Azis