Menuju konten utama

Cara Cek Tarif Tol Pakai Aplikasi Travoy dan Daftar Fiturnya

Aplikasi Travoy 3.0 yang dikembangkan oleh PT Jasa Marga memiliki berbagai fitur yang berguna selama perjalanan, termasuk fitur cek tarif tol.

Cara Cek Tarif Tol Pakai Aplikasi Travoy dan Daftar Fiturnya
Petugas membantu pengendara melakukan transaksi non tunai di pintu tol Palembang Indralaya (Palindra) , Sumsel, Rabu (3/1/2018). ANTARA FOTO/Feny Selly

tirto.id - Pengguna jalan tol yang akan bepergian untuk pekerjaan maupun liburan sekarang tidak perlu bingung berapa jumlah saldo e-toll yang harus disiapkan. Pasalnya, tarif tol kini dapat dicek melalui aplikasi Travoy 3.0.

Aplikasi Travoy 3.0 sendiri merupakan aplikasi perjalanan yang dikembangkan oleh PT Jasa Marga. Aolikasi ini dapat memberikan kemudahan informasi bagi pengguna jalan tol, termasuk melakukan pengecekan tarif tol sebelum keberangkatan.

Dilansir dari laman PT Jasa Marga, dalam rangka HUT Ke-43 Jasa Marga yang jatuh pada 1 Maret 2021 silam, Jasa Marga meluncurkan aplikasi Travoy (Travel With Comfort and Joy) 3.0. Aplikasi ini dirancang sebagai asisten digital yang dapat membuat perjalanan di jalan tol menjadi lebih aman dan nyaman.

Travoy 3.0 memiliki banyak fitur salah satunya ialah mengetahui informasi tarif tol. Fitur ini tentu akan membantu penguna tol menyiapkan jumlah e-toll yang akan dibutuhkan dalam perjalanan.

Cara Cek Tarif Tol di Aplikasi Travoy 3.0

Dilansir dari kanal Instagram Official Jasa Marga, berikut ini 5 langkah mudah cek tarif tol sebelum bepergian:

  • Buka aplikasi Travoy 3.0 yang dapat diunduh melalui Appstore untuk pengguna IOS dan Playstore untuk pengguna Android;
  • Login dan pilih ikon "Tarif Tol";
  • Pilih golongan kendaraannya;
  • Masukkan nama gerbang asal;
  • Masukkan nama gerbang tujuan;
  • Informasi tarif tol sudah berhasil didapatkan dan otomatis akan tampil di perangkat.

Daftar Fitur Aplikasi Travoy 3.0

Selain fitur cek tarif tol, aplikasi Travoy 3.0 juga dilengkapi berbagai fitur lainnya yang dapat mendukung perjalanan penggunanya. Fitur-fitur yang tersedia di aplikasi tersebut termasuk:

1. Travnews

Fitur Travnews dalam aplikasi Travoy 3.0 berisi berita terkini tentang lalu lintas di jalan tol dan informasi-informasi lainnya.

2. Rest Area

Fitur ini menyediakan informasi seputar rest area di jalan tol, mulai dari lokasi, fasilitas, tenant, hingga kapasitas parkir di rest area.

3. SPBU

Fitur SPBU di aplikasi Travoy 3.0 menyediakan informasi seputar lokasi SPBU terdekat.

4. Yuk Mampir

Fitur Yuk Mampir menyediakan informasi kuliner dan destinasi wisata terdekat disekitar jalan tol beserta rute perjalanan yang akan ditempuh.

5. Call Center

Fitur ini menyediakan informasi Call Center Jasa Marga 14080 sehingga pengguna jalan bisa dapat langsung menghubungi Call Center, jika membutuhkan bantuan dan informasi.

6. Derek Online

Fitur Derek Online dapat membantu pengendara memperoleh jasa kendaraan derek di jalan tol secara praktis dan real time.

7. Panic Shake

Fitur Panic Shake dapat digunakan untuk memanggil bantuan ketika pengguna jalan tol dalam keadaan bahaya. Fitur ini dapat diaktifkan hanya dengan menggoyangkan atau menggoncang gadget yang dimiliki.

8. Laporan Anda

Fitur Laporan Anda dapat digunakan untuk menampung berbagai masukan dari pengguna jalan.

9. Maps dan CCTV

Fitur Maps dan CCTV dapat dimanfaatkan untuk memantau keadaan jalan tol melalui aplikasi Maps dan CCTV secara real time.

10. Travpost

Fitur Travpost digunakan untuk berbagi informasi kejadian maupun insiden dijalan tol yang dapat diunggah oleh pengguna jalan.

Baca juga artikel terkait APLIKASI TRAVOY 30 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Yonada Nancy