Menuju konten utama

Bentuk & Harga Ikan Sturgeon Raksasa, Apakah Terbesar di Dunia?

Mengenal ikan sturgeon raksasa termasuk bentuk dan harganya. Viral di sosial media dan disebut sebagai ikan terbesar di dunia.

Bentuk & Harga Ikan Sturgeon Raksasa, Apakah Terbesar di Dunia?
Ikan Sturgeon. foto/istockphoto

tirto.id - Informasi mengenai ikan sturgeon raksasa termasuk bentuk dan harganya membuat penasaran publik usai ikan tersebut ramai diperbincangkan di platform media sosial X. Lalu, apakah sturgeon merupakan ikan terbesar di dunia?

Video ikan sturgeon viral di media sosial setelah diunggah oleh akun @AMAZINGGNATURE pada Rabu (25/9/2024). Dalam video berdurasi 13 detik itu terlihat seekor ikan yang diduga adalah ikan sturgeon timbul ke permukaan setelah tersangkut kail pancing.

Berdasarkan keterangan unggahan, diduga lokasi video tersebut terjadi di Kanada. Ukurannya yang besar hingga dijuluki ikan raksasa membuat banyak warganet penasaran mengenai fakta ikan sturgeon.

Sturgeon adalah salah satu dari 29 spesies ikan yang masuk ke dalam famili Acipenseridae, subkelas Chondrostei. Sturgeon berkerabat dengan paddlefish (famili Polyodontidae) dalam ordo Acipenseriformes. Spesies ikan ini berasal dari perairan beriklim sedang di Belahan Bumi Utara.

Britannica menulis, sebagian besar spesies sturgeon hidup di laut dan naik ke sungai (mungkin sekali dalam beberapa tahun) untuk bertelur di musim semi atau musim panas, beberapa lainnya terbatas pada air tawar.

Sturgeon merupakan salah satu spesies ikan purba yang masih eksis hingga hari ini. Fosil sturgeon pertama kali muncul di bebatuan yang berasal dari Jurassic Tengah, sekitar 174 juta hingga 163,5 juta tahun yang lalu.

Diperkirakan bahwa sturgeon berevolusi dari kelompok ikan sebelumnya yang disebut palaeonisciforms, yang muncul pada akhir Periode Silur, sekitar 419 juta tahun yang lalu. Genus Acipenser, Huso, Scaphirhynchus, dan Pseudoscaphirhynchus, mengandung spesies sturgeon yang masih hidup.

Bentuk Ikan Sturgeon

Ikan sturgeon adalah ikan berumur panjang, laman Sturgeon Slayers mencatat, ikan sturgeon bisa hidup hingga lebih dari 100 tahun. Bentuk tubuh ikan sturgeon memiliki ciri khas khusus dengan sirip ekor heterocercal yang mirip dengan hiu, tubuh memanjang seperti gelendong yang berkulit halus, tidak bersisik, dan dilapisi dengan lima baris pelat tulang lateral.

Terdapat beberapa jenis ikan sturgeon, tapi ada dua jenis ikan sturgeon yang terkenal karena ukuran tubuhnya yang besar, sehingga acap juga disebut sturgeon raksasa, yaitu sturgeon beluga dan sturgeon putih.

United States Geological Survey, menyebut ikan sturgeon beluga di Rusia merupakan ikan air tawar terbesar di dunia. Ikan sturgeon beluga terbesar yang pernah tercatat adalah beluga betina yang ditangkap di Delta Volga pada tahun 1827, berukuran panjang 7,2 meter dan berat 1.571 kilogram.

Sementara itu, ikan sturgeon putih merupakan ikan air tawar terbesar di Amerika Utara. Ikan ini berukuran memiliki panjang lebih dari 3 meter dan beratnya lebih dari 45 kilogram.

Dikutip laman Fishing Booker, rekor dunia untuk ikan sturgeon putih tercatat saat penangkapan ikan di Teluk San Pablo, California pada tahun 1983. Rekor dunia tersebut mencatat ikan sturgeon dengan berat 212 kilogram.

Tiga dekade kemudian, rekor dunia tersebut terpecahkan dengan laporan penemuan ikan sturgeon putih di Kanada pada tahun 2012 dengan ukuran 35 meter dan berat 498 kilogram.

Harga Ikan Sturgeon

Ikan sturgeon bukan merupakan ikan yang dijual bebas di pasaran, ini karena ikan sturgeon tidak mudah untuk ditangkap. Tidak hanya itu, sebagian besar spesies dianggap terancam punah, sehingga dilarang untuk ditangkap di alam.

Saat ikan sturgeon sudah banyak dibudidayakan. Ikan sturgeon hasil budidaya diperjual belikan dengan harga yang cukup fantastis. Merangkum laman penjualan kaviar, Marky’s Caviar, ikan sturgeon beluga berukuran 18 – 22 kilogram dapat dihargai sekitar Rp5,3 juta. Harga tergantung ukuran dan spesies.

Selain dijual tubuhnya, ikan sturgeon merupakan salah satu penghasil kaviar dengan harga tinggi. Pasalnya, untuk mendapatkan kaviar dari ikan sturgeon tidak mudah, betina dewasa harus melewati proses hidup paling lambat 10 tahun.

Baca juga artikel terkait IKAN atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Edusains
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Beni Jo