tirto.id - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, menyebut James Rodriguez telah menolak tawaran Atletico Madrid dan ingin segera ke Napoli. De Laurentiis menyebut Real Madrid masih mempersulit kedatangan pemain internasional Kolombia itu ke San Paolo.
"Dia adalah pemain yang berada di level, setelah Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, yang paling ramah media. Carlo Ancelotti sangat menyukainya dan kami menunggu permintaan yang lebih masuk akal. Real Madrid memberikan batu sandungan, yang menurut kami memiliki harapan berlebihan. Tapi James ingin bergabung dengan Napoli," tutur De Laurentiis dikutip dari Correire dello Sport, Kamis (11/7).
Selain James, Napoli dikabarkan akan merekrut penyerang Valencia, Rodrigo Moreno dan gelandang muda Fenerbache, Eljif Elmas. Akan tetapi nama pertama memilih untuk bertahan di Spanyol, menurut sang presiden sekaligus produser film tersebut.
Berbagai media Italia juga menyebut Partenopei sedang bersaing dengan Juventus untuk mendapatkan Mauro Icardi. Direktur Inter Milan, Beppe Marotta secara langsung siap mendiskusikan siapapun yang ingin bernegosiasi terkait Icardi dan Radja Nainggolan.
"Saya tidak akan menyangkal kami tertarik kepada Icardi. Saya tidak akan menyangkal dia memiliki bakat: Icardi adalah pemain yang sangat baik, tetapi begitu banyak yang telah dikatakan tentang dia, dia sekarang tampak lebih tua dari 26 tahun," lanjut De Laurentiis.
"Dilihat dari jauh, dia memberi kesan bahwa dia belum ditangani dengan benar, terbuang sia-sia dan tidak mengerti pentingnya peran yang dia miliki. Tapi kekaguman kami untuknya sebagai pemain tidak diragukan.”
Napoli telah mendatangkan tiga pemain, Giovanni Di Lorenzo, David Ospina dan Kostas Manolas dari AS Roma. Nama terakhir diyakini akan menjadi tandem hebat Kalidou Koulibaly di lini belakang Azzurri. Nama terakhir menjadi pengganti Raul Albiol yang hengkang ke Villareal.
"Manolas dan Koulibaly akan tangguh bersama. Tentu saja orang karakter bermain orang Yunani akan memungkinkan kami bermain berbeda, juga mengandalkan situasi satu lawan satu di belakang, tetapi saya juga mengambil kesempatan ini untuk memberi hormat dan berterima kasih kepada Raul Albiol,” ungkap pelatih Carlo Ancelotti.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus