tirto.id - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) melaporkan kepada Presiden Joko Widodo akan menggelar rapat kerja nasional (rakernas) pada Sabtu 27 Agustus 2022 akhir pekan ini. Zulhas mempromosikan akan ada bintang K-Pop hadir dalam acara yang rencananya digelar di Istora Senayan, Jakarta.
"Besok kami akan rakernas tanggal 27. Lusa ya. Besok ada hiburan besok. Kalau teman-teman [wartawan] mau nonton K-Pop bagus tuh besok jam 7 di Istora," kata Zulhas di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/8/2022).
Zulhas menuturkan Rakernas PAN akan mendengarkan aspirasi dari kader di daerah tentang nama-nama calon presiden yang layak diusung PAN pada Pemilu 2024. Pada rapat tersebut akan menampung kandidat, tetapi belum memutuskan nama.
Pria yang juga Menteri Perdagangan RI ini menuturkan, seleksi akan dilihat dari klaster-klaster seperti klaster gubernur, klaster partai politik, maupun klaster menteri.
Meskipun melapor ke Presiden Jokowi, Zulhas menegaskan presiden tidak hadir dalam Rakernas. Ia meminta Presiden Jokowi cukup mengirimkan rekaman sambutan.
"[Saya minta] rekaman karena kalau langsung itu acaranya kan masa nanti presiden mendengarkan pidato-pidato yang lain? Kan enggak pas gitu ya. Jadi saya minta nanti direkam," kata Zulhas.
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Bayu Septianto