Menuju konten utama

Apakah Peserta SNBP Bisa Ikut UTBK 2025 & Kapan Boleh Daftar?

Apakah peserta SNBP 2025 masih bisa ikut UTBK 2025 dan apakah ada syarat kh? Kapan peserta SNBP mendaftar UTBK-SNBT, apakah setelah pengumuman hasil SNBP?

Apakah Peserta SNBP Bisa Ikut UTBK 2025 & Kapan Boleh Daftar?
Ilustrasi menggunakan Laptop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Apakah peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 masih boleh untuk ikut Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT)? Kapan pula peserta SNBP boleh mendaftar UTBK-SNBT, dan apa syarat yang harus dipenuhi?

Dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), terdapat 2 jalur. Yang pertama adalah SNBP yang seleksinya berdasarkan prestasi siswa. Berikutnya, yang kedua adalah SNBT, yang seleksinya menggunakan ujian tulis yang disebut UTBK.

Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 telah dibuka mulai 11 Maret 2025. Yang dapat mendaftar di UTBK-SNBT bukan cuma oleh lulusan SMA sederajat tahun 2025 atau yang saat ini sedang berada di kelas 12. Tes ini bisa diikuti pula oleh peserta didik Paket C tahun 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025). Di samping itu, kesempatan juga terbuka untuk lulusan SMA/SMK/MA Sederajat tahun 2023 dan 2024, atau Lulusan Paket C tahun 2024 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).

Namun, pengumuman hasil SNBP 2025 baru disampaikan pada Selasa, 18 Maret 2025. Ini membuat siswa yang sudah mendaftar SNBP bingung, apakah masih boleh ikut serta dalam UTBK-SNBT atau tidak. Pasalnya, UTBK-SNBT 2025 merupakan kesempatan kedua bagi mereka yang tidak lolos dalam SNBP 2025.

Apakah Peserta SNBP Bisa Ikut UTBK 2025?

Jalur seleksi UTBK-SNBT 2025 hanya diperuntukkan bagi peserta SNBP yang sebelumnya tidak lolos seleksi dalam jalur prestasi. Jika sang peserta SNBP sudah lolos seleksi setelah mengakses pengumuman SNBP 2025, ia dapat melanjutkan proses daftar ulang ke universitas yang sudah ia pilih.

Hal ini ditegaskan oleh pihak SNPMB. Berdasarkan informasi terkait ketentuan umum kepesertaan UTBK-SNBT 2025 yang dilansir dalam laman resmi SNPMB, siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP, baik tahun ini (2025), 2024, maupun 2023, tidak dapat mengikuti UTBK-SNBT 2025.

Selengkapnya, berikut ini ketentuan umum peserta SNBT 2025.

  1. Peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2025 sebanyak satu kali.
  2. Hasil UTBK 2025 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2025.
  3. SNBT 2025 dilakukan berdasarkan hasil UTBK 2025, ditambah portofolio bagi peserta yang memilih program seni dan/atau olahraga.
  4. Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2025, SNBP 2024, dan SNBP 2023 tidak dapat mengikuti UTBK-SNBT 2025.

Kapan Peserta SNBP Bisa Daftar UTBK 2025?

Kendati pendaftaran telah dibuka pada 11 Maret 2025, peserta SNBP 2025 sebaiknya tidak langsung mendaftar UTBK-SNBT 2025. Pastikan telah mendapatkan hasil seleksi terlebih dulu.

Setelah pengumuman SNBP 2025 rilis, peserta SNBP 2025 dapat memastikan kelolosannya. Jika dinyatakan tidak lolos SNBP 2025, peserta dapat mendaftar jalur lain, yakni UTBK-SNBT 2025.

Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 bisa jadi mirip dengan SNBP 2025. Bedanya, untuk jalur SNBT 2025 ini, peserta dikenai biaya UTBK sebesar Rp200.000.

Calon peserta UTBK-SNBT 2025 dapat melakukan login ke portal SNPMB dan memilih menu pendaftaran UTBK-SNBT. Untuk masuk ke portal SNPMB ini, calon peserta dapat menggunakan akun SNPMB yang telah dimiliki.

Setelahnya, peseerta melengkapi biodata,memilih program studi (prodi), serta mengunggah portofolio. Barulah kemudian calon peserta dapat memilih pusat UTBK karena dalam seleksi ini peserta diharuskan mengikuti tes dengan jadwal dan lokasi tertentu.

Kemudian, calon peserta melakukan pembayaran. Jika sudah membayar biaya UTBK, langkah selanjutnya yakni mengunduh kartu peserta UTBK-SNBT yang akan digunakan untuk mengikuti tes.

Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 Sampai Kapan?

Berdasarkan informasi jadwal yang dilansir di laman resmi SNPMB, pendaftaran UTBK-SNBT 2025 berakhir pada 27 Maret 2025. Adapun pembayaran biaya UTBK ditutup pada 28 Maret 2025, sehari setelah pendaftaran terakhir.

Tepatnya, pendaftaran UTBK-SNBT 2025 akan berakhir pada 27 Maret pukul 15.00 WIB. Calon peserta SNBT 2025 dapat mempersiapkan berkas dan keperluan untuk mendaftar jalur seleksi ini. Pastikan tidak terlewat atau keliru tanggalnya.

Calon peserta yang akan memilih prodi seni dan/atau olahraga, dapat mempersiapkan portofolio sebaik-baiknya. Pasalnya, saat pendaftaran, ketentuannya sudah termasuk mengunggah portofolio. Dengan demikian, calon peserta tidak dapat menyelesaikan pendaftaran tanpa portofolio.

Baca juga artikel terkait SNBT 2025 atau tulisan lainnya dari Umu Hana Amini

tirto.id - Edusains
Kontributor: Umu Hana Amini
Penulis: Umu Hana Amini
Editor: Fitra Firdaus