Menuju konten utama

Apakah Daftar UMPTKIN 2024 Bisa Menggunakan KIP Kuliah?

Pertanyaan tentang apakah pendaftaran UMPTKIN bisa menggunakan KIP Kuliah kerap diajukan peserta. Berikut penjelasannya.

Apakah Daftar UMPTKIN 2024 Bisa Menggunakan KIP Kuliah?
UMPTKIN 2024. foto/https://um.ptkin.ac.id/home

tirto.id - Pertanyaan tentang apakah pendaftaran UMPTKIN bisa menggunakan KIP Kuliah kerap diajukan peserta. Pendaftaran UMPTKIN dikenai biaya pendaftaran. Tak mengherankan jika muncul pertanyaan apakah biaya pendaftaran tersebut dapat ditanggung KIP Kuliah sehingga peserta tak perlu membayar biaya pendaftaran.

Ujian Masuk Perguruan Tinggi Kejuruan Islam Negeri (UMPTKIN) diselenggarakan dalam satu sistem terpadu secara serentak oleh Kementerian Agama. UMPTKIN mensyaratkan tes sebagai mekanisme seleksi masuk mahasiswa baru.

Total 59 perguruan tinggi Islam Negeri tergabung dalam sistem seleksi UMPTKIN yang terdiri atas UIN, IAIN, STAIN, dan prodi universitas yang diberi izin Kemenag. Pendaftaran UMPTKIN berlangsung secara online dengan melalui berbagai proses pengisian data.

Seluruh tahapan diawali dengan pembuatan akun dalam laman UMPTKIN. Pendaftaran akun UMPTKIN membutuhkan isian NISN, tanggal lahir, nama, nomor telepon, dan email.

Pendaftaran UMPTKIN dibuka sejak tanggal 17 April 2024 hingga 15 Juni 2024 pukul 15.00 WIB. Sebelum mulai proses daftar, peserta diharapkan lebih dahulu mengetahui tata cara daftar dan berbagai ketentuan yang berlaku.

Pelaksanaan ujian Sistem Seleksi Elektronik (SSE) UMPTKIN tercantum pada masing-masing kartu peserta ujian dan dilaksanakan di PTKIN atau PTN titik lokasi ujian yang dipilih peserta dengan ketentuan yang ditetapkan.

Apakah Biaya Daftar UMPTKIN 2024 Bisa Pakai KIP Kuliah?

Apakah daftar UMPTKIN 2024 bisa pakai Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah? Pertanyaan tersebut kerap menjadi pencarian, terutama oleh peserta UMPTKIN.

Daftar UMPTKIN 2024 tidak bisa menggunakan KIP Kuliah Kemendikbud. Itu artinya, biaya pendaftaran UMPTKIN yang sebesar Rp200 ribu tidak ditanggung oleh KIP Kuliah.

Biaya UMPTKIN harus dibayarkan mandiri oleh para peserta melalui Bank Mandiri atau bank sesuai pilihan. Penting untuk diperhatikan bahwa setelah pembayaran biaya daftar UMPTKIN peserta harus melakukan tahap berikutnya, yakni cetak kartu peserta ujian SSE UMPTKIN.

Peserta tetap dapat mengajukan KIP Kuliah meskipun pembayaran biaya UMPTKIN ditanggung masing-masing pribadi. Ketentuan beasiswa KIP Kuliah mengakomodasi biaya kuliah dan biaya per bulan mahasiswa selama masa perkuliahan berlangsung.

Khusus bagi peserta yang dinyatakan lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) yang sudah mendapatkan KIP Kuliah tidak bisa mendaftar KIP Kuliah pada mekanisme daftar UMPTKIN. Alasannya karena KIP Kuliah yang diperoleh peserta SNBP diterbitkan oleh Kemendikburistek, sedangkan KIP Kuliah UMPTKIN diterbitkan oleh Kemenag.

Tata Cara Pendaftaran UMPTKIN 2024

Tata cara pendaftaran UMPTKIN 2024 perlu diketahui dan dipelajari dengan baik. Berikut tata cara pendaftaran UMPTKIN 2024.

1. Calon peserta mendaftar Akun UM-PTKIN. Pilih Daftar Bagi Calon Pendaftar yang memiliki NISN dan belum memiliki akun SPAN-PTKIN. Username dan Password didapat setelah melakukan pendaftaran dan dikirim melalui email yang dicantumkan saat pendaftaran akun UM-PTKIN.

2. Pilih login. Gunakan username/NISN dan password.

3. Mengisi biodata secara online di https://um.ptkin.ac.id/ atau menggunakan aplikasi mobile android UM-PTKIN 2024 hingga mendapat INVOICE dan nomor VA (Virtual Account), Informasi nominal yang harus dibayarkan serta tata cara pembayaran.

4. Calon peserta melakukan pembayaran pada Channel Pembayaran Bank Mandiri atau Bank lain dengan ketentuan sebagai berikut:

-Melalui Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di seluruh Teller Kantor Cabang Bank Mandiri, ATM Bank Mandiri, LIVIN by Mandiri dengan menunjukkan / memasukkan nomor VA/Kode Bayar.

-Selain Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di ATM Bank lain, dan Transfer dengan Nomor Rekening tujuan ke VA (Virtual Account) melalui Bank Non-Mandiri di seluruh Indonesia yang mendukung transfer antar bank dengan nomor VA (Virtual Account) sebagai nomor rekening tujuan . (ada tambahan biaya tergantung mitra).

5. Peserta mendapat bukti pembayaran. Biaya seleksi yang sudah dibayar tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.

6. Peserta melanjutkan pendaftaran online di https://um.ptkin.ac.id/atau menggunakan aplikasi mobile Android UM-PTKIN 2024 dengan mengecek status pembayaran, kemudian dilanjutkan dengan memilih program studi dan PTKIN/PTN titik lokasi ujian hingga cetak kartu peserta ujian.

7. Mengikuti ujian SSE UM-PTKIN pada PTKIN/PTN titik lokasi ujian yang dipilih oleh peserta.

Jadwal dan Tahapan Seleksi UMPTKIN 2024

Jadwal dan tahapan pendaftaran UM PTKIN 2024 penting untuk diketahui agar peserta bisa mengikuti tahapan sesuai waktu yang ditentukan. Berikut jadwal dan tahapan pendaftaran UMPTKIN 2024.

-Pendaftaran/Pembayaran: 17 April 2024 pukul 08.00 WIB-15 Juni 2024 pukul 15.00 WIB

-Finalisasi Pendaftaran: 17 April 2024 pukul 08.00 WIB-19 Juni 2024 pukul 15.00 WIB

-Cetak Kartu Peserta Ujian SSE UM-PTKIN: Dimulai pada 21 April 2024 pukul 08.00 WIB

-Pelaksanaan Ujian SSE UM-PTKIN: 24 Juni-30 Juni 2024

-Pengumuman: 8 Juli 2024

Jadwal ujian SSE UM-PTKIN tercantum pada masing-masing kartu peserta ujian dan dilaksanakan pada PTKIN atau PTN titik lokasi ujian yang dipilih oleh peserta dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Baca juga artikel terkait UMPTKIN 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani