Menuju konten utama

Apa Saja Dokumen Pemberkasan DRH NIP CPNS 2023?

Apa saja dokumen pemberkasan DRH NIP CPNS 2023? Berikut ini penjelasan tentang daftar dokumen dan cara pengisian DRH NIP CPNS 2023.

Apa Saja Dokumen Pemberkasan DRH NIP CPNS 2023?
Petugas BKD Provinsi Sumatera Selatan menyerahkan Surat Keputusan (SK) peresmian Calon Pegawai Negara Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan tahun 2022 di The Sultan Convention Center, Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (25/5/2022). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/wsj.

tirto.id - Tahap setelah pengumuman pasca sanggah CPNS 2023 adalah pengisian DHR NIP CPNS. Adapun jadwal pengisian DRH NIP CPNS 2023 pada 23 Januari sampai 21 Februari 2024. Pada saat pengisian DRH NIP CPNS 2023, peserta yang lolos seleksi harus mengunggah sejumlah berkas dokumen.

Setelah pengisian DRH NIP rampung, tahap terakhir dalam rekrutmen CPNS 2023 yakni usul penetapan NIP CPNS yang dijadwalkan pada 22 Februari-22 Maret 2024.

Seperti diketahui, pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan pasca sanggah dirilis pada 16-22 Januari 2024. Maka itu, peserta yang resmi lolos semua tahapan seleksi CPNS 2023 akan segera melakukan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) NIP CPNS.

Sebagai bahan persiapan, berikut penjelasan tentang sejumlah dokumen pemberkasan DRH NIP CPNS, sekaligus tata cara pengisiannya.

Dokumen Pemberkasan DRH NIP CPNS 2023

Pada saat pengisian DRH NIP CPNS 2023, peserta harus memperhatikan sejumlah dokumen wajib yang harus diunggah. Mengutip dari berbagai sumber, pada saat pengisian DRH NIP CPNS, setidaknya peserta diwajibkan menyiapkan sekitar 10 dokumen.

Berikut daftar dokumen pemberkasan DRH NIP CPNS:

  • File scan Surat Pernyataan yang telah ditandatangani serta dibubuhi e-meterai
  • File scan SKCK
  • File scan bukti pengalaman kerja yang ditandatangani langsung oleh pihak terkait
  • File scan Daftar Riwayat Hidup yang telah diisi
  • File scan Surat Keterangan terbebas dari Narkoba atau tidak mengkonsumsi Narkoba
  • File scan Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani
  • File scan ijazah asli
  • File scan transkrip nilai asli
  • File scan Surat Lamaran CASN yang ditujukan kepada instansi yang dituju
  • Pas foto terbaru berlatar belakang merah.

Cara Pengisian DRH NIP CPNS 2023

Selain dokumen pemberkasan, peserta juga harus mengetahui tata cara pengisian DRH NIP CPNS agar sesuai ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak terkait.

Sebagai gambaran, berikut tata cara pengisian DRH NIP CPNS:

  • Buka laman https://sscasn.bkn.go.id
  • Masukan NIK dan Password yang digunakan saat mendaftar
  • Di bagian Dashboard, klik menu Pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH)
  • Lengkapi biodata lengkap calon CPNS
  • Setelah selesai, isikan Captcha lalu klik “Selanjutnya”
  • Isikan DATA hobi dan riwayat pendidikan lalu klik “Simpan”
  • Isi DATA riwayat kursus yang pernah diikuti, riwayat pekerjaan, prestasi, keluarga, hingga organisasi
  • Setelah mengisi dengan benar dan lengkap, klik “Simpan”
  • Tahap selanjutnya yakni mengunggah dokumen wajib
  • Unggah semua dokumen yang diminta
  • Pastikan semua dokumen sudah tersimpan di sistem dan terkirim.

*Untuk informasi selengkapnya, peserta seleksi CPNS 2023 bisa memantau pengumuman dari BKN atau instansi tempat melamar formasi.

Baca juga artikel terkait CPNS 2023 atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Addi M Idhom