tirto.id - Bakal calon presiden Anies Baswedan mengungkap rencana PKB untuk berkunjung ke Kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu. Anies menyebut kunjungan itu akan dilakukan pada Selasa (12/9/2023) siang.
"Rencana besok akan silaturahmi bersama-sama ke DPP PKS," kata Anies dalam konferensi pers di Kantor DPP PKB pada Senin (11/9/2023).
Anies menuturkan bahwa DPP PKB akan langsung dipimpin oleh Ketua Umum PKB sekaligus bakal cawapres, Muhaimin Iskandar.
"Jadi Gus Muhaimin bersama jajaran siang akan ke PKS dan melakukan silaturahmi disana," ujarnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut juga menjanjikan bahwa PKS akan ikut tergabung dalam tim pemenangan dirinya dan Muhaimin Iskandar. Oleh karenanya usai rapat yang di DPP PKB dengan agenda pembahasan pemenangan akan dilanjutkan bersama PKS.
"Secara garis besar kita membahas. Tapi nanti kita akan duduk sama-sama. Jadi pembahasannya akan melibatkan seluruh anggota Koalisi, baik Nasdem, PKS maupun PKB," terangnya.
Anies menjanjikan dari keempat partai yang telah disebutkan, secara keseluruhan akan dilibatkan dalam personalia tim pemenangan Anies-Muhaimin.
"Nanti akan duduk sama-sama, untuk membahas dan menyusun personalia tim pemenangan, " terangnya.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Reja Hidayat