tirto.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membuka formasi CPNS 2019 untuk mengisi 40 macam jabatan tenaga kesehatan dan 35 jenis posisi tenaga non kesehatan. Jumlah lowongan CPNS Kemenkes 2019 mencapai 2.205 formasi.
Detail alokasi formasi CPNS Kemenkes 2019 telah dirilis di Surat Pengumuman Nomor: KP.01.02/IV/1084/2019. Surat pengumuman itu tercatat ditandatangani Ketua Tim Pengadaan CPNS Kemenkes Tahun 2019, Oscar Primadi pada 7 November 2019.
Pengumuman alokasi formasi CPNS Kemenkes ini dilandasi Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 420 Tahun 2019 dan Peraturan Menteri PAN-RB Nomor 23 Tahun 2019.
Sesuai dengan pengumuman Kemenkes, lowongan formasi CPNS 2019 di kementerian tersebut dapat dilamar oleh 4 kategori pendaftar. Kategori pertama adalah pelamar umum.
Sementara yang kedua adalah pelamar kategori formasi khusus cumlaude atau lulusan dengan predikat terbaik. Ketiga, pelamar kategori Putra/putri Papua dan Papua Barat. Dan, keempat, pelamar kategori disabilitas. Tiga kategori terakhir biasa disebut pelamar formasi khusus.
Khusus di kategori disabilitas, Kemenkes hanya menerima pelamar yang menyandang disabilitas fisik pada kaki/tungkai bawah (ekstremitas bawah). Kemenkes tidak menerima pelamar dengan disabilitas fungsi indra, fungsi tubuh bagian atas dan fungsi mental.
Selain itu, Kemenkes mensyaratkan pelamar kategori disabilitas: (a) mampu melihat, mendengar dan berbicara dengan baik; (b) mampu melakukan tugas seperti menganalisa, mengetik, menyampaikan pendapat dan berdiskusi; dan (c) dapat melaksanakan tugas sesuai jabatan yang dipilih.
Formasi CPNS 2019 Kemenkes
Detail alokasi Formasi CPNS 2019 dan jumlah lowongan untuk setiap jenis jabatan tenaga kesehatan dan tenaga non kesehatan bisa dilihat pada tabel di bawah ini.
1. Tenaga Kesehatan
Kategori Pelamar Formasi Kesehatan Ahli Pertama Cumlaude: 12 Disabilitas: 3 Putra/Putri Papua: 2 Ahli Pertama Cumlaude: 16 Disabilitas: 1 Terampil Disabilitas: 3 Putra/Putri Papua: 1 Anastesi Terampil Pertama Pertama Cumlaude: 10 Pertama (Dokter Spesialis) Cumlaude: 6 Ahli Pertama Ahli Pertama (Dokter Gigi Spesialis) Klinis Ahli Pertama Cumlaude: 1 Kesehatan Ahli Pertama Kesehatan Terampil Kesehatan Ahli Pertama Cumlaude: 2 Kesehatan Terampil Medis Ahli Pertama Cumlaude: 2 Ahli Pertama Disabilitas: 1 Terampil Disabilitas: 1 Pertama Disabilitas: 1 Putra/Putri Papua: 1 Terampil Terapis Terampil Kesehatan Kerja Ahli Pertama Cumlaude: 1 Ahli Pertama Masyarakat Ahli Pertama Pertama Cumlaude: 119 Putra/Putri Papua: 1 Terampil Putra/Putri Papua:1 Ahli Pertama Disabilitas: 1 Terampil Disabilitas: 8 Laboratorium Kesehatan Ahli Pertama Laboratorium Kesehatan Terampil Disabilitas: 6 Putra/Putri Papua: 2 Ahli Pertama Cumlaude: 1 Ahli Pertama Terampil Optisien Terampil Ahli Pertama Cumlaude: 1 Terampil Putra/Putri Papua: 1 Elektromedis Ahli Pertama Elektromedis Terampil TerampilAdministrator Umum: 32 49 Apoteker Umum: 36 53 Asisten Apoteker Umum: 71 75 Asisten Penata Umum: 4 4 Bidan Ahli Umum: 2 2 Bidan Terampil Umum: 7 7 Dokter Ahli Umum: 52 62 Dokter Ahli Umum: 223 229 Dokter Gigi Umum: 2 2 Dokter Gigi Umum: 22 22 Dokter Pendidik Umum: 68 69 Entomolog Umum: 2 2 Entomolog Umum: 17 17 Epidemiolog Umum: 8 10 Epidemiolog Umum: 13 13 Fisikawan Umum: 7 9 Fisioterapis Umum: 3 4 Fisioterapis Umum: 12 13 Nutrisionis Ahli Umum: 19 21 Nutrisionis Umum: 6 6 Okupasi Umum: 15 15 Pembimbing Umum: 5 6 Penata Anestesi Umum: 4 4 Penyuluh Kesehatan Umum: 3 3 Perawat Ahli Umum: 173 293 Perawat Gigi Umum: 6 6 Perawat Terampil Umum: 198 199 Perekam Medis Umum: 4 5 Perekam Medis Umum: 42 50 Pranata Umum: 6 6 Pranata Umum: 50 58 Psikolog Klinis Umum: 6 7 Radiografer Umum: 12 12 Radiografer Umum: 28 28 Refraksionis Umum: 6 6 Sanitarian Umum: 5 6 Sanitarian Umum: 17 18 Teknisi Umum: 5 5 Teknisi Umum: 31 31 Terapis Wicara Umum: 13 13 Total 1440
1. Non Tenaga Kesehatan
Kategori Pelamar Formasi dan Informasi Cumlaude: 1 Ahli Pertama Cumlaude: 1 Disabilitas: 1 Putra/Putri Papua: 1 Barang Milik Negara Cumlaude: 1 Ahli Pertama Cumlaude: 1 Terampil 27 - 1 - 28 Disabilitas: 1 Sama Luar Negeri Cumlaude: 5 Disabilitas: 2 Pertama (Dosen) Cumlaude: 21 Disabilitas: 2 Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama Cumlaude: 1 dan Prasarana Fasilitas Pelayanan Kesehatan Ahli Pertama Pertama Keuangan Barang/Jasa Ahli Pertama Cumlaude: 1 Pembelajaran Ahli Pertama Perundang-undangan Ahli Pertama Cumlaude: 2 Disabilitas: 4 Pertama Cumlaude: 2 Disabilitas: 1 Masyarakat Ahli Pertama Masyarakat Terampil Ahli Pertama Cumlaude: 11 Disabilitas: 3 Terampil Disabilitas: 2 Ahli Pertama Cumlaude: 2 Terampil Disabilitas: 1 Ahli Pertama 9 - 3 - 12 Disabilitas: 3 Terampil 6 - - - 6 Ahli Pertama 2 2 - - 4 Cumlaude: 2 Analis Data Umum: 14 15 Analis Diklat Umum: 6 6 Analis Kebijakan Umum: 25 28 Analis Kebijakan Umum: 7 7 Analis Keolahragaan Umum: 2 3 Analis Kepegawaian Umum: 22 23 Analis Kepegawaian Umum: 27 28 Analis Kerja Umum: 2 2 Analis Keuangan Umum: 49 56 Analis Organisasi Umum: 1 1 Arsiparis Ahli Umum: 17 17 Arsiparis Terampil Umum: 43 43 Asisten Ahli Umum: 148 171 Assesor Sumber Umum: 2 3 Auditor Ahli Pertama Umum: 21 21 Inspektur Sarana Umum: 8 8 Lektor (Dosen) Umum: 2 2 Pekerja Sosial Umum: 6 6 Peneliti Ahli Umum: 13 13 Pengadministrasi Umum: 4 4 Pengelola Barang Milik Negara Umum: 17 17 Pengelola Pengadaan Umum: 18 19 Pengembang Teknologi Umum: 2 2 Perancang Peraturan Umum: 18 24 Perencana Ahli Umum: 33 36 Pranata Hubungan Umum: 18 18 Pranata Hubungan Umum: 6 6 Pranata Komputer Umum: 79 93 Pranata Komputer Umum: 54 56 Pustakawan Umum: 7 9 Pustakawan Umum: 4 5 Sekretaris Umum: 1 1 Statistisi Umum: 9 12 Teknisi Litkayasa Umum: 6 6 Widyaiswara Umum: 2 4 Total 765
Jadwal Pendaftaran dan Seleksi CPNS Kemenkes 2019
Dalam surat pengumuman terbitan Kemenkes, terdapat informasi tentang rincian jadwal pendaftaran dan tahapan penerimaan CPNS 2019 di instansi pusat itu. Akan tetapi, sebagaimana di instansi lain, sebagian jadwal itu masih bersifat tentatif. Rincian jadwalnya ialah:
- Pengumuman Penerimaan CPNS Kemenkes 2019: 8-28 November 2019
- Pendaftaran online melalui laman sscasn.bkn.go.id: 11-24 November 2019
- Pendaftaran online (lanjutan) melalui laman cpns.kemkes.go.id: 12-25 November 2019 (tentatif)
- Penerimaan berkas kelengkapan di tiap regional provinsi lokasi ujian: 13-28 November 2019 (tentatif)
- Pengumuman kelulusan seleksi administrasi: 16 Desember 2019 (tentatif)
- Masa Sanggah: 16-19 Desember 2019 (tentatif)
- Pengumuman jadwal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD): Januari 2020
- Pelaksanaan SKD: Februari 2020
- Pengumuman Hasil SKD: Maret 2020
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB): Maret 2020
- Pengumuman Kelulusan CPNS Kemenkes 2019: April 2020
- Penetapan NIP dan Pengangkatan sebagai CPNS Kemenkes: April 2020
Editor: Ibnu Azis