Menuju konten utama

12 Tips Menghilangkan Bau Kaki di Musim Hujan: Bisa Pakai Deodoran

Cara menghilangkan bau kaki saat musim hujan: mulai dari rajin membersihkan kaki, memotong kuku hingga menggunakan deodoran.

12 Tips Menghilangkan Bau Kaki di Musim Hujan: Bisa Pakai Deodoran
Ilustrasi Bau kaki. foto/istockphoto

tirto.id - Bagi sebagian orang, hujan bukanlah halangan untuk tetap pergi bekerja. Akan tetapi, di saat musim hujan seperti ini, tidak sedikit yang melupakan untuk membawa sandal ganti saat bekerja.

Akibatnya, sepatu yang dikenakan basah dan menimbulkan bau tidak sedap pada kaki yang juga disebut dengan bromodosis.

Bromodosis adalah kondisi medis yang sangat umum. Pada umumnya, kondisi ini disebabkan oleh penumpukan keringat, yang menghasilkan pertumbuhan bakteri pada kulit, demikian dilansir dari Health Service Excecutive.

Namun, bakteri tersebut juga tumbuh ketika seseorang mengenakan sepatu basah. Bakteri ini menyebabkan bau tak sedap.

Kondisi lain yang menyebabkan bromodosis adalah infeksi jamur yang biasanya terjadi pada kaki atlet.

Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk mengatasinya? Dilansir dari Healthline, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasinya seperti membersihkan sepatu dan mengenakan produk-produk tertentu. Berikut penjelasannya:

  1. Gunakan sabun lembut dan sikat gosok untuk mencuci kaki setidaknya sekali sehari. Waktu terbaik untuk melakukan ini adalah selama mandi pagi atau sore hari. Penting untuk mengeringkan kaki sepenuhnya setelah dicuci. Berikan perhatian khusus di antara jari-jari kaki, di mana setiap lokasi basah dapat dengan mudah menyebabkan bakteri tumbuh.
  2. Potong kuku sesering mungkin sehingga pendek, dan pastikan untuk membersihkannya secara teratur.
  3. Eksfoliasi kulit mati yang mengeras pada kaki. Kulit keras akan menjadi lembek dan lunak ketika basah, sehingga menciptakan tempat di mana bakteri suka hidup.
  4. Ganti kaus kaki setidaknya sekali sehari. Jika berada di lingkungan yang panas, berolahraga, atau dalam situasi lain di mana kaki menjadi berkeringat, maka harus lebih sering mengganti kaus kaki.
  5. Ganti sepatu yang digunakan setiap hari. Ini memungkinkan kondisinya menjadi benar-benar kering karena keringat atau kelembaban selama sehari penuh sebelum dikenakan lagi. Bisa juga melepas sol di sepatu untuk membantu mengeringkannya kembali. Sepatu basah memungkinkan bakteri tumbuh di kaki lebih cepat.
  6. Pilih kaus kaki yang menyerap kelembapan di kaki. Termasuk kaus kaki tebal dan lembut yang terbuat dari serat alami atau kaus kaki olahraga.
  7. Kenakan sandal berujung terbuka di cuaca hangat, dan pergilah bertelanjang kaki di dalam ruangan bila memungkinkan agar kaki tetap kering.
  8. Hindari sepatu yang ketat atau lembab.
  9. Gunakan bola kapas untuk mengoleskan sedikit alkohol ke kaki setiap malam. Ini akan membantu mengeringkan kaki. Hindari mengoleskannya ke kulit yang retak.
  10. Oleskan semprotan kaki antijamur atau bubuk obat kaki sekali sehari.
  11. Jika ingin mengurangi bau kaki dengan cepat, gunakan semprotan antiperspiran atau deodoran pada kaki.
  12. Cobalah berbagai jenis sabun antijamur dan antibakteri dan temukan yang paling cocok untuk digunakan.

Baca juga artikel terkait TIPS HILANGKAN BAU KAKI atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno

Artikel Terkait